Ideologi Republik dari Kansas
SAYA lagi di negara bagian yang hampir seumur hidupnya dikuasai Partai Republik: Kansas. Uniknya negara bagian ini anti perbudakan. Dalam perang saudara dulu Kansas termasuk paling depan. Melawan negara-negara bagian di Selatan yang ingin berdiri sendiri. Membentuk negara konfederasi. Memisahkan diri dari Amerika Serikat. Ideologi perjuangan Partai Republik kita tahu: kapitalisme. Dengan keturunannya: pajak rendah, birokrasi kecil, hak perorangan memiliki senjata, anti aborsi/LGBT, dan orang miskin itu karena salahnya sendiri: tidak mau kerja keras. Tidak mau berhemat. Partai Demokrat berideologi sebaliknya. Tapi di era modern ini banyak anggota Partai Republik yang tidak setuju sepenuhnya dengan ideologi itu. Pun sebaliknya. Kita umumnya anti kapitalisme. Mengapa? Pokoknya anti. Tapi di negara bagian Kansas ini saya bisa menelusuri pelan-pelan: mengapa ideologi kapitalisme itu mendarah-mendaging. Sampai menjadi sikap perorangan. Kuat. Teguh. Kokoh. Saya pun ingin menyelami dalam-dalam. Sampai ke asbabun nuzulnya. Hampir tiap hari saya bertemu orang tua. Yang ayahnya generasi pertama di Kansas. Yang datang ke wilayah ini pertengahan tahun 1800-an. Saat wilayah ini hanya berupa padang prairi. Hanya ada angin. Dan rumput. Yang tidak berhenti bergoyang. Bahkan angin terlalu banyak. Tornado sering datang. Berputar-putar. Menghancurkan apa saja. Termasuk mencabut pohon. Itulah sebabnya tidak banyak pohon di sini. Gersang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: