Satu Pemuda Tewas Dikeroyok, 4 Empat Dibekuk, 3 Buron

Satu Pemuda Tewas Dikeroyok, 4 Empat Dibekuk, 3 Buron

MAJALENGKA-Tarsidik (35), warga Blok Dukuh Nangka, Desa Waringin, Kecamatan Palasah, Kabupaten Majalengka, tewas setelah dianiaya sekelompok orang di depan SMPN 1 Jatiwangi Desa Loji, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, Selasa malam (22/5), sekitar pukul 21.00 WIB. Keterangan yang diperoleh Radar Majalengka menyebutkan, korban bersama dua rekannya berboncengan ke arah Jatiwangi pada malam kejadian. Saat melintas di Blok Taneuh Beureum Desa Loji mendapati korban kecelakaan. Korban bersama dua rekannya bermaksud menolong. Tapi, dari arah timur tiba-tida ada motor berhenti dan malah memukuli dan menganiaya korban hingga terluka parah. Penuturan keterangan Perangkat Desa Waringin, Kapala Maman, berdasarkan keterangan rekan korban tewas, Tarsidik sempat dibawa ke rumahnya dengan menggunakan sepeda motor. Namun, persis di pertigaan setelah melintasi balai desa, korban Tarsidik terjatuh dari motor dan menghembuskan napas terakhir. “Kami lapor ke Polsek Palasah dan langsung membawa korban ke rumah sakit, korban diduga dipukul  batu sehingga luka parah di kepala dan ujung kakinya. Kronologis kejadiannya kami tidak tahu persis,” tutur Kapala Maman. Sementara itu, Kapolres Majalengka AKBP Noviana melalui Paur Sub Bagian Humas Polres Majalengka Aipda Riyana membenarkan terjadinya pengeroyokan dengan satu korban tewas bernama Tarsidik. Dikatakan Riyana, kejadian ini berawal saat Wawan (19), Imron dan Tarsidik korban meninggal dunia naik sepeda motor bertiga bertujuan main ke daerah Jatisura, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka. “Di depan SMA Jatiwangi disalip oleh tiga sepeda motor berpenumpang 7 orang, yang kemudian satu sepeda motor menyenggol mobil di depannya dan terjatuh,” kata Aipda Riyana. Kemudian, lanjutnya, korban balik kanan, namun karena sama-sama tidak terima dengan bahasa kasar atau kata-kata kotor, kemudian para pelaku yang berpengaruh minuman beralkohol ini adu mulut sehingga terjadi perkelahian. “Karena tidak seimbang, sehingga kalah dan seorang di antara korban meninggal dunia dan seorang mengalami luka. Wawan membawa temannya kembali ke Desa Waringin dengan sepeda motornya,” katanya. Selanjutnya, sejumlah korban melapor ke Polsek Palasah dan korban meninggal dunia dibawa ke RSU Cideres. Dari hasil laporan tersebut, pihak Polsek Palasah dibantu Polsek Jatiwangi akhirnya bergerak dan menangkap empat tersangka dari tujuh tersangka. Sementara itu, Kapolsek Palasah AKP Asep  Sumardi SH menyatakan, kasus penganiayaan  yang mengakibatkan satu warga di wilayah hukumnya tewas ditangani Polsek Jatiwangi karena TKP Di Desa Loji Kecamatan Jatiwangi. (ara/ono)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: