Waduh, Mobil Pikap Dosen Tabrak Motor, 2 Dirawat di Rumah Sakit

Waduh, Mobil Pikap Dosen Tabrak Motor, 2 Dirawat di Rumah Sakit

CIREBON-Diduga mengantuk,  Suzuki Carry pick-up bernopol  E 8852 KP yang di kemudikan Moch Hasyem (30), salah satu dosen UNU, menabrak sepeda motor Honda Karisma bernopol B 6511 TAW. Tabrakan itu terjadi di Jalan Nyi Mas Gandasari, tepatnya di depan pembuangan sampah, termasuk Desa Jungjang, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon, Senin lalu (28/5) sekitar pukul 07.35. Akibatnya, pengendara sepeda motor Honda Karisma bernama Sukari (58) warga Desa Panguragan Kulon, Kecamatan Panguragan dan penumpangnya Siti (60) warga Desa Panguragan mengalami luka-luka. Kini mereka dirawat di RSUD Arjawinangun. Kapolsek Arjawinangun Kompol Dedi Suwardi mengatakan, kejadian tersebut bermula pada saat Suzuki pick-up melaju dari arah Panguragan menuju Arjawinangun. Sesampainya di lokasi kejadian, diduga pengemudi mengantuk sehingga oleng ke kanan jalan. Kemudian menabrak sepeda motor Honda Karisma yang datang dari arah berlawanan. \"Pengemudi Suzuki kurang waspada dan hati-hati. Mungkin mengantuk sehingga oleng ke kanan dan menabrak kendaraan dari arah yang berlawanan. Akibatnya, pengendara dan penumpang sepeda motor Honda Karisma mengalami luka-luka. Dua kendaraan yang terlibat kita amankan di Polsek Arjawinangun sebagai barang bukti untuk pemeriksaan,\" ujar Didi. (cep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: