BMKG: Awal Agustus Gelombang Laut Setinggi 4-6 Meter, Perairan Laut Cirebon Berpeluang Gelombang Tinggi
Berdasarkan analisa Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pusat, potensi gelombang tinggi diprediksi masih terjadi pada pekan awal Agustus 2018. \"Untuk tujuh hari ke depan hingga 5 Agustus 2018 masyarakat terutama nelayan perlu mewaspadai potensi gelombang tinggi yang dapat mencapai 4-6 meter,\" kata Kepala Bagian Humas BMKG Hary Djatmiko di Jakarta, Rabu, 1 Agustus 2018. Gelombang tinggi tersebut berpeluang terjadi di perairan Sabang, perairan Mentawai, perairan Bengkulu hingga barat Lampung, Selat Sunda bagian selatan, perairan selatan Jawa hingga Pulau Sumba, Selat Bali - Selat Lombok - Selat Alas bagian selatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: