Jalur Haurgeulis-Sukamenak Semakin Parah, Banyak Pengendara Motor Terjatuh

Jalur Haurgeulis-Sukamenak Semakin Parah, Banyak Pengendara Motor Terjatuh

CIREBON - Kerusakan jalur Desa Haurgeulis-Sukamenak Kecamatan Bantarujeg semakin parah. Selain bergelombang, jalur ini juga dipenuhi lubang yang semakin dalam dan lebar. Hampir di sepanjang jalur itu hotmix mengelupas dan amburadul. Tidak jarang, sejumlah pengendara terutama roda dua sering terjatuh di sepanjang jalur itu. Kondisi kerusakan jalan itu dikeluhkan sejumlah pengendara roda dua maupun kendaraan roda empat. “Kerusakan jalan ini sangat mengganggu kenyamanan kami yang tiap hari membawa kendaraan roda dua melintasi jalur ini. Kami berharap pemerintah memperbaiki kerusakan jalan ini,” kata Hari kepada Radar Majalengka. Menurut Hari, pengendara dari arah Desa Cihaur, Kecamatan Maja yang menuju ke arah Kecamatan Bantarujeg  sangat terganggu dengan kerusakan jalan itu. “Terutama di sekitar tanjakan dari arah perbatasan Desa Cikidang yang menghubungkan ke jalan Desa Haurgeulis dan jalan dari Desa Sukamenak Kecamatan Bantarujeg yang menuju ke arah Desa Cihaur Kecamatan Maja banyak ditemukan jalan berlubang, bahkan mirip seperti kubangan kerbau saat musim hujan,” tuturnya. Sementara itu, Kepala Desa Haurgeulis Saripudin menuturkan, kerusakan jalan antara Desa Haurgeulis dengan Sukamenak, tidak hanya menganggu kenyamanan, akan tetapi dapat mengancam keselamatan bagi pengguna jalan. Bahkan, kata Saripudin, pada saat para pengguna sepeda motor melintasi jalan di sekitar Blok Batu Belah, banyak para pengguna sepeda motor yang menjadi korban akibat jatuh terpeleset. Karena jalan di titik tersebut bagian aspal atau hotmix-nya telah amburadul. Badan jalannya juga banyak bermunculan batu yang sangat licin. Sehingga tak heran, saat jalan tersebut dilalui kendaraan roda dua dirasakan sangat menyulitkan pengendara. Penyebab kerusakan jalan antara Desa Cikidang, Haurgeulis dan Sukamenak, Kecamatan Bantarujeg dan dengan jalan Desa Cihaur, Kecamatan Maja, selain faktor alam, juga maraknya truk pengangkut bahan bangunan yang melintasi jalur tersebut. “Walaupun jalan tersebut telah dihotmix, akhirnya kembali mengalami kerusakan,” ujarnya. Hal senada diungkapkan Kepala Desa Sukamenak Asep Sonjaya. Dirinya prihatin saat melihat kondisi jalan yang berada di wilayahnya mengalami rusak parah. Karena itu, berharap kepada pihak Pemerintah Kabupaten Majalengka untuk segera memperbaiki kerusakan jalan itu. “Kami berharap segera diperbaiki agar memperlancar arus lalu lintas kendaraan dan memberikan kenyamanan bagi para pengguna jalan,” pungkasnya. (har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: