Emas Lagi, Sejarah Karate Kota Cirebon Terulang di Bumi Tegar Beriman

Emas Lagi, Sejarah Karate Kota Cirebon Terulang di Bumi Tegar Beriman

FORKI Kota Cirebon langsung berpesta di hari pertama pertandingan Porda Jabar XIII/2018. Berlaga di Padepokan Voli, Sentul, Kabupaten Bogor, Jumat (12/10), kontingen Kota Udang berhasil menambah 1 medali emas dari cabang karate. Ridho memenuhi ambisi FORKI. Dia berhasil menembus final kategori kumite (tarung) kelas -55 kg putra. Karateka 23 tahun itu mengalahkan andalan Kabupaten Cirebon, Erio Segarawan di babak semifinal. Lalu, menaklukkan wakil tuan rumah Kabupaten Bogor, Muhammad Sultan di babak final. Sultan tak berdaya menangani serangan mematikan ala Ridho. Dia dipaksa menyerah dengan rihan 0 poin. Ridho berhasil meraih enam poin hasil dari dua tendangannya yang akurat mengenai kepala Sultan. Serta tambahan dua angka dari dua pukulan tangan kanannya ke badan Sultan. Skor 8-0 mengakhiri duel perebutan medali emas tersebut. \"Di awal pertandingan saya menunggu dulu serangan dia (Sultan) seperti apa. Gerakannya terbaca. Saya coba menyerang balik dan berhasil. Setelah itu, lawan sepertinya mulai down,\" ulas Ridho usai pertandingan. Kesuksesan Ridho sekaligus mengulang sejarah 19 tahun silam. Pada Porda Jabar 1999 yang juga digelar di Kabupaten Bogor, Kota Cirebon meraih emas dari H Muhammad Taufik di kelas bebas putra. Taufik kini menjabat Ketua Harian FORKI Kota Cirebon dan Bumi Tegar Beriman -julukan Kabupaten Bogor- seperti memberikan tuahnya. \"Sejarah terulang lagi. Kita raih emas Porda setelah menunggu 19 tahun. Dan kali ini kembali terjadi di Kabupaten Bogor,\" kata Taufik. Selain Ridho, dua karateka Kota Udang lain yang bertanding kemarin gagal menyumbangkan medali. Rizahan Dwi Lestari (kumite -50 kg putri) dikalahkan Ayu (Kabupaten Sukabumi) dalam perebutan medali perunggu. Sementara, Ratnaningtyas terhenti langkahnya di babak penyisihan kategori kata (seni) nomor tunggal putri. \"Besok (hari ini, red) masih ada lima atlet kita yang bertanding. Target 1 emas kita sudah tercapai. Tapi kita tetap mengharapkan ada tambahan medali emas lagi,\" kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi FORKI Kota Cirebon, Agus Mulyono. (ttr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: