Anak Gadis Menghilang, Ayah Kritis di RS

Anak Gadis Menghilang, Ayah Kritis di RS

Setahun Tanpa Kabar, Diduga Dibawa Kabur Pria Beristri CIREBON-  Mala segera pulang! Bapak sudah kritis!. Pesan itu berulang kali terucap dari bibir Erlina (45), istri dari I Wayan Gandera (50), warga Kalijaga Permai, Kecamatan Harjamukti. Erlina pantas bersedih. Anak mereka bernama Hergana Tamala Pratiwi Shanty atau yang akrab disapa Mala (23), kini sudah tak diketahui keberadaannya. Sudah setahun ini Mala tidak lagi bersama Erlina dan I Wayan Gandera. Situasi semakin sedih karena Wayan kini koma di RSUD Gunung Jati. Wayan diduga terus memikirkan putrinya hingga jatuh sakit. Tadi malam, kerabat dan rekan Mala memenuhi ruang ICU RSUD Gunung Jati. Selain menjenguk Wayan, mereka juga menyerukan agar Mala segera pulang dan menjenguk ayahnya di rumah sakit. Broadcast melalui BlackBerry Messenger (BBM) dikirimkan ke berbagai orang. Isinya, meminta Mala segera kembali agar melihat ayahnya yang sedang kritis itu. Koran ini bahkan sempat menerima broadcast itu. Isinya;  Untuk Mala cepat pulang, papa kamu koma sekarang dirawat di RS Gunung Jati Cirebon. Bukan obat dari dokter yang dibutuhkan, tapi kamu Mala obatnya. Dalam broadcast itu juga disebutkan bahwa Mala diduga dibawa kabur oleh seorang pria bernama Aditya Nugraha, mantan pegawai Megalife Cirebon. Disebutkan bahwa keduanya kini berada di Jakarta. Gilang, teman satu sekolah dahulu di SMPN 6 Kota Cirebon juga menyebutkan bahwa Mala diduga dibawa kabur oleh Aditya. Aditya sendiri merupakan lelaki yang sudah berkeluarga dan memiliki anak. Saat kuliah bersama Mala di Kampus CIC Kota Cirebon, Gilang mengaku Mala dan Aditya sudah dekat. \"Mala anak yang baik. Kadang ia berkerja sebagai SPG di kegiatan tertentu. Sekarang semua nomor kontak dia gak ada yang aktif, dan sudah betul-betul kehilangan kontak,\" katanya. Jefri (24), mantan kekasih Mala yang juga berada di rumah sakit tadi malam menyebutkan bahwa Wayan sudah dalam kondisi koma. Ia bersama sanak keluarga dan kerabat berharap Mala segera pulang. \"Kami bersama keluarganya sudah berusaha semaksimal mungkin untuk menemui Mala. Tapi sayang, hingga saat ini, belum ada satu pun kabar kapan dia akan pulang. Kami hanya mendengar sekilas bahwa Mala di Jakarta. Tapi Jakarta sebelah mana, kami masih mencari,\" katanya. (via)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: