Pulang Wisata, Truk Terbalik di Tikungan, 6 Warga Indramayu Terluka

Pulang Wisata, Truk Terbalik di Tikungan, 6 Warga Indramayu Terluka

MAJALENGKA-Sebuah truk dengan nomor polisi E 8184 PW terbalik saat melaju di tikungan jalan Baturoke, Desa Sukadana, Kecamatan Argapura, Kabupaten Majalengka, Selasa (1/1), sekitar pukul 11.00 WIB. Enam orang yang ada di dalam truk itu pun terluka. Semua warga Indramayu. Mobil itu dikendarai Kandi, warga Blok 2 Desa Sukadana, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Cirebon. Kapolsek Argapura Iptu Sarjiyo SE mengatakan truk itu hendak kembali ke Indramayu. Kandi dan penumpangnya diketahui baru saja berdarmawisata atau mengisi acara liburan di obyek wisata alam Curug Muara Jaya Desa Argamukti, Kecamatan Argapura, Kabupaten Majalengka. Di tengah perjalanan pulang ke Kabupaten Indramayu, tepat di sekitar tikungan jalan Blok Baturoke, Kandi berpapasan dengan pengendara sepeda motor. Seketika kaget, sang sopir mencoba mengindar. Apes, truk itu justru oleng hingga akhirnya truk terperosok dan terbalik di luar bahu jalan. Beruntung, tidak sampai menelan korban jiwa. Sopir truk dan para penumpangnya hanya mengalami luka ringan. Selain Kandi sebagai sopir, para penumpang adalah Danisa Septianti (18), Novalia (19), Lisyati (21), Nining Komariah (21), Wati (29), dan Aria (2). Semua korban tercatat sebagai warga Desa Tambi Lor, Kecamatan Sliyeg, Kabupaten Indramayu. Kapolsek Sarjiyo menambahkan, pihaknya langsung meluncur ke lokasi kejadian setelah menerima informasi kecelakaan tunggal itu. “Kami memberikan pertolongan terhadap para korban, menggunakan mobil dinas atau mobil patroli, kami langsung membawa para korban ke  Puskesmas Argapura guna untuk mendapatkan perawatan medis,” ujarnya. (har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: