KPU Klaim Persiapan Pemilu Sudah 90%

KPU Klaim Persiapan Pemilu Sudah 90%

MAJALENGKA - Komisi pemilihan umum (KPU) Kabupaten Majalengka mengklaim kesiapan pelaksanaan pemilu legislatif (Pileg) dan pemilihan presiden (Pilpres) di Majalengka telah mencapai 90 persen. Hal itu diungkap saat agenda coffee morning di Kantor KPU Majalengka, Senin (1/4) lalu. Ketua KPU Kabupaten Majalengka Agus Syuhada menjelaskan, seluruh keperluan untuk pelaksanaan pemilu hampir tuntas. Untuk logistik pemilu sedang proses finalisasi. Pasalnya, KPU tinggal menunggu logistik tambahan untuk kemudian dilakukan proses pengepakan dan pendistribusian ke TPS. “Hasil evaluasi kami, kesiapan pemilu kita sepakati sudah di angka 90 persen. 10 persen lagi adalah persoalan teknis dan kelengkapan lainya. Intinya, sematang apapun kesiapan yang kita lakukan, harus dibarengi dengan kekompakan antar sesama anggota, SEKRETARIAT, dan staf pendukung KPU lainya,” kata Agus. Dia menyebutkan penyelenggaraan pemilu akan berat jika para penyelenggara berjalan masing-masing. Dia berharap anggota maupun staf subag di sekretariat KPU, hingga ke PPK dan PPS serta KPPS punya tanggung jawab bersama dalam menjalankan tugas kepemiluan ini. KPU juga terus berkoordinasi dengan pihak eksternal dan stakeholder lainya untuk menyukseskan pemilu. Seperti pemerintah daerah, aparat TNI-Polri, unsur penegak hukum, elemen masyarakat, insan pers, dan peserta pemilu. Anggota KPU Cecep Jamaksari menambahkan, coffee morning ini serentak digelar oleh KPU di semua tingkatan. Hal ini dilakukan untuk memberikan informasi dan transparan kepada masyarakat melalui insan pers terkait kesiapan pemilu di semua tingkatan. “Hari ini serentak digelar coffee morning. Kami sampaikan informasi dan transparansi terkait kesiapan pemilu yang tinggal 16 hari lagi. Mudah-mudahan, semua pihak dapat ikut menyukseskan jalanya pemilu khususnya di Majalengka,” imbunya. (azs)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: