Liverpool-City Saling Geser di Puncak Klasemen

Liverpool-City Saling Geser di Puncak Klasemen

SOUTHAMPTON – Untuk pertama kalinya, Mohamed Salah melakukan selebrasi yang sangat meledak-ledak usai mencetak gol. Striker Liverpool itu melakukan selebrasi dengan membuka jersey miliknya usai mencetak gol ke gawang Southampton dalam pertandingan pekan ke-33 Premier League di St Mary’s Stadium, Sabtu pagi WIB (6/4). Terakhir kali Salah selebrasi yang over happy adalah ketika membawa Timnas Mesir lolos ke putaran final Piala Dunia 2018. Di mana, Salah berhasil mencetak gol dari titik penalti. Nah, melawan Southampton, wajar jika pemain sepak bola muslim itu meledak-ledak. Sebab, gol yang dicetaknya di menit 80 membuat Liverpool leading 2-1. Sebelumnya, tim tamu lebih dulu kebobolan lewat gol dari Shane Long di menit ke-9. Liverpool selanjutnya bisa menyamakan kedudukan di menit 36 oleh Naby Keita dan membuat skor 1-1 di babak pertama. Di menit 80, Salah berhasil membuat Liverpool unggul 2-1. Setelah itu, kapten Liverpool, Jordan Henderson memperlebar skor jadi 3-1 lewat gol yang dicetaknya di menit 86. Dengan demikian, The Reds –julukan Liverpool- kembali ke puncak klasemen Premier League dengan 82 poin dari 33 pertandingan. Liverpool unggul 2 poin dari Manchester City yang berada di posisi runner-up, tapi baru bermain 32 pertandingan. Kondisi ini membuat Liverpool dan City saling geser di puncak klasemen. Di pekan ke-32, City sukses menggeser Liverpool. Dalam laga tersebut, berdasarkan statistik WhoScored, Liverpool berhasil mencatat 67% penguasaan bola, berbanding 33% yang didapat Southampton. Dalam hal menciptakan peluang, Mohamed Salah dan rekan-rekan membuat 17 kali percobaan, dengan 5 di antaranya berhasil menemui sasaran. Sementara tuan rumah membuat 11 kali percobaan dan hanya 1 yang tepat sasaran. “Tiap pertandingan bagi kami saat ini adalah final. Jika kami terpeleset saja, gelar juara bisa hilang,” kata Juergen Klopp, pelatih Liverpool kepada situs resmi klub. (mid)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: