Rossi Bidik Podium di Jerez
JEREZ - Jagoan Yamaha Valentino Rossi percaya diri akan bangkit pada grand prix Spanyol di sirkuit Jerez 5 Mei mendatang. Rossi bertekad tak akan mengulangi penampilan mengecewakan seperti pada GP America, di Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas 21 April lalu. Pada GP America, Rossi yang memulai start dari posisi delapan hanya finis di posisi enam. Dia tertinggal lumayan jauh, lebih dari 22 detik dari rookie Honda, Marc Marquez yang menjadi kampium. Rossi sejatinya memulai tahun ini dengan spektakuler. Pada debut comeback-nya di Yamaha, pembalap 34 tahun tersebut mampu menjadi runner-up. Dia berada di belakang rekan setimnya Jorge Lorenzo pada GP pembuka 2013 di Sirkuit Losail, Qatar. Namun, hasil baik itu tak berlanjut di COTA. Juara dunia enam kali tersebut mengalami permasalahan pada sistem pengereman. Yang lebih membuat kecewa lagi, walau duo Honda finis satu-dua, Lorenzo lagi-lagi masih mampu naik podium di peringkat tiga. Oleh karena itu, pada balapan di Jerez akhir pekan mendatang, Rossi janji akan lebih baik lagi. Apalagi, pembalap yang tahun lalu membela Ducati tersebut sudah makin mengakrabi Jerez. Pada musim dingin tahun lalu, Jerez menjadi basis utama Rossi dalam menggelar uji coba. \"Jerez akan menjadi balapan yang penting. Saya percaya dan berharap kami bisa sangat cepat, seperti yang kami lakukan dalam uji coba,\" ucap Rossi seperti dilansir Autosport. \"Kami harus melakukan banyak hal lagi, khususnya memperbaiki settingan motor. Tetapi kami sudah memiliki beberapa ide. Jerez seperti juga Le Mans (Prancis), dan Mugello (Italia) adalah favorit kami. Di sana, kami akan meraih hasil yang baik,\" tandas Rossi yang sudah meraih 66 kemenangan sepanjang karirnya di MotoGP. GP 2013 tampaknya akan menjadi duel antara Yahama dan Honda saja. Dengan poin sama 41, keduanya berbagi tempat di klasemen pabrikan. Sementara itu, Lorenzo dan Marquez juga mempunyai nilai sama di puncak klasemen pembalap. Keduanya punya poin seimbang 41. Di sisi lain, Rossi berada di posisi empat dengan nilai 30 dalam dua balapan. (nur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: