Hadapi Fiorentina, Malam Ini Juventus Bisa Scudetto
TURIN - Pekan lalu menjadi mimpi buruk bagi Juventus. Di Serie A, mereka menyerah 1-2 oleh SPAL yang memaksa Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan menunda pesta Scudetto. Di pentas Eropa, Juventus juga disingkirkan kuda hitam Ajax Amsterdam di Liga Champions. Tak mau berlarut-larut dalam kesedihan, si Nyonya Tua -julukan Juventus- ingin segera bangkit. Di giornata 33 Serie A, Sabtu (20/4), Juventus bakal menjamu peringkat 10, Fiorentina di Allianz Stadium. Bianconeri butuh satu poin untuk menyegel Scudetto beruntun mereka yang ke-8. Fiorentina akan mereka jadikan tumbal untuk pesta nanti malam. “Trofi sudah berada di depan mata, kami akan mengambilnya,” kata pelatih Juventus Massimiliano Allegri di situs resmi klub. Namun, di laga nanti malam Juventus tampil tidak dengan formasi terkuatnya. Mario Mandzukic, Paulo Dybala, Giorgio Chiellini dan Douglas Costa dilaporkan absen dengan alasan kebugaran. Namun demikian, meski minus tiga pemain andalannya, kekuatan Juventus tidak akan tereduksi. Mereka masih memiliki kekuatan untuk menjinakkan Fiorentina seiring bisa tampilnya sang megabintang Cristiano Ronaldo. Sejatinya, Ronaldo dalam top perform yang luar biasa. Pemain timnas Portugal itu mencetak dua gol dalam dua leg melawan Ajax di perempat final Liga Champions. Sayangnya, pemain berjuluk CR7 itu gagal membantu Juventus lolos ke semifinal. Fiorentina kali ini datang dengan semangat baru. Pelatih mereka Stefano Pioli telah mengundurkan diri setelah mengalami kekalahan beruntun dalam beberapa pekan terakhir ini. Manajemen kemudian menunjuk Vincenzo Montella untuk menggantikan Pioli. Seperti diketahui, Montella sebelumnya adalah pelatih Fiorentina pada periode 2012-2015 lalu. (mid)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: