Antusias Salurkan Hak Pilih, Bersyukur Pemilu Aman dan Tidak Ada Gangguan

Antusias Salurkan Hak Pilih, Bersyukur Pemilu Aman dan Tidak Ada Gangguan

CIREBON-Kemeriahan pesta demokrasi 5 tahun sekali masih terasa hingga kini. Masyarakat cukup antusias dalam memberikan hak suaranya. Selain itu, banyak harapan tersemat untuk para calon pemimpin yang terpilih. Visakha Tan (22), salah seorang masyarakat keturunan Tionghoa mengaku, cukup antusias dalam menyambut pemilu 2019 (17/4) lalu. Pasalnya, pemilu kali ini merupakan yang pertama kalinya dirinya mencoblos calon presiden dan wakil presiden serta DPR. Karena baru pertama kali, dia mengaku sempat kebingungan saat berada di bilik suara. “Ini pertama kalinya saya mencoblos. Jadi lumayan antusias juga meskipun TPS dibukanya agak telat. Dan saat mencoblos itu awalnya agak kebingungan” ujarnya kepada Radar, kemarin. Kebingungan itu, menurutnya, disebabkan karena banyaknya surat suara yang harus dicoblos. Meski untuk calon presiden dan wakil presiden sudah memantapkan pilihan, tetapi saat membuka surat suara untuk DPR RI, DPRD dan DPD RI mengaku cukup bingung. Caleg yang diketahuinya tidak banyak. Sehingga, dia mengaku kaget saat mengetahui jumlah caleg yang ternyata banyak sekali. “Untuk pemilihan capres sangat terfokus, tapi untuk calegnya sepertinya kurang dapat perhatian dan calegnya ternyata banyak sekali. Untuk pemilu kedepannya semoga untuk caleg juga dapat perhatian masyarakat dengan sosialisasi atau debat antar parpol seperti capres cawapres juga,” ujarnya. Usai pemilu, perempuan yang aktif sebagai pengurus DPC Patria Kota Cirebon berharap para politisi bisa bekerja dan memperjuangkan saat masa kampanye dulu. Selain itu, dirinya juga berharap tidak ada lagi isu-isu dan ujaran kebencian yang berpotensi memantik perseteruan. “Siapapun yang terpilih, kita sebagai masyarakat Indonesia harusnya mendukung dan tetap satu sebagai sesama saudara sebangsa setanah air,” ungkapnya. Pemuda keturunan Tionghoa lainya, Yohanes Roy mengaku, meski sudah tiga kali mengikuti pemilu, dirinya sempat bingung dengan tata caranya. Kendati begitu, dirinya bersyukur karena dalam pelaksanaan pemilu 2019 lalu berjalan dengan aman. Tidak ada gangguan yang berarti.  “Saya kan mencoblos di TPS di Jalan Kebumen, bersyukur sih aman. Tidak ada gangguan,” ujarnya. Pria yang juga aktivis pemuda gereja itu juga berharap kedepanya calon yang terpilih bisa membangun negara lebih baik lagi. “Siapapun yang terpilih, harapanya sih bisa untuk membangun negara dengan lebih baik, jujur dan amanah lagi. Tidak ada lagi cerita wakil rakyat yang suka bolos dan tidur saat sidang. Tetapi yang memang bekerja dan peduli dengan rakyat,” harapnya. (awr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: