Sambangi Majalengka, Uniku Berbagi Takjil
UNIVERSITAS Kuningan (Uniku) melalui Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik 2019–2020 atau sering dikenal dengan nama Tim Sosialisasi (Timsos), membagi-bagikan takjil menjelang berbuka puasa pada masyarakat yang dipusatkan di jalan utama Majalengka tepatnya depan Kantor DPRD Majalengka, Senin (27/05). Sebanyak 600 paket takjil ludes dibagikan hanya dalam waktu 10 menit. Kegiatan takjil on the road ini merupakan agenda rutin Uniku, sekaligus dalam rangka promosi kampus ke luar daerah. “Bagi-bagi takjil on the road di Majalengka ini, merupakan agenda tahunan pertama dari panitia PMB Uniku. Ini rutin dilakukan setiap bulan suci Ramadan,” kata koordinator promosi PMB Uniku, Tatang Rois MSi saat memberikan keterangan persnya. Dia menjelaskan bahwa kegiatan bagi-bagi takjil on the road merupakan bentuk kepedulian Uniku terhadap masyarakat, khususnya bagi para pengendara bermotor yang tengah menjalankan ibadah puasa. “Tak hanya berbagi takjil, kami juga membawa brosur untuk dibagikan kepada warga yang kebetulan melintas. Brosur ini berisi informasi mengenai penerimaan mahasiswa baru gelombang II tahun 2019-2020,” terangnya. Dia menilai, selain sebagai bentuk kepedulian tetapi juga bisa dikatakan sebagai promosi Kampus Uniku kepada masyarakat yang ada di Majalengka. “Bahkan tanggal 29 Mei 2019, kita tutup rangkaian bagi-bagi takjil on the road 2019 itu di Kabupaten Brebes hari Rabu,” cetus dia. (ags)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: