Barbie Kumalasari Mengklaim Punya Bukti Percakapan

Barbie Kumalasari Mengklaim Punya Bukti Percakapan

BARNIE Kumalasari membantah tudingan Pablo Benua yang menyebut dirinya adalah pencetus ide pembuatan vlog ikan asin yang diduga bentuk penghinaan kepada Fairuz A Rafiq. Menurutnya, konten video tersebut murni milik Rey Utami dan Pablo Benua, bukan dari dia maupun suaminya, Galih Ginanjar. Bantahan tersebut diungkapkan Barbie Kumalasari saat menjadi bintang tamu Pagi-Pagi Pasti Happy, Senin (22/7). \"Ya kan itu konten punya Rey dan Pablo. Menurut mereka aku yang minta datang, tapi dari chat kami, itu enggak bisa dibohongi, Rey yang undang aku ke sana,\" kata Barbie Kumalasari. Perempuan 37 tahun ini mengklaim punya bukti percakapan antara dirinya dengan Rey Utami dan Pablo Benua terkait pembuatan vlog ikan asin. Bukti itu telah diserahkan kepada polisi saat dirinya diperiksa sebagai saksi beberapa hari lalu. \"Ponsel aku kan sudah disita dari 5 Juli,\" ucap Barbie Kumalasari. Dalam kesempatan yang sama, Barbie Kumalasari juga membantah telah mengarahkan Galih Ginanjar saat pembuatan vlog ikan asin. Dia menyebut syuting video tersebut tanpa naskah dan mengalir di antara Galih Ginanjar dan Rey Utami. \"Kenapa cuma Galih yang diwawancara, karena dia diminta untuk bicara tentang masa lalunya. Aku cuma mempersilakan dia bicara,\" imbuhnya. Seperti diketahui, Pablo Benua membuat sebuah surat dari tahanan terkait kasus \'ikan asin\'. Salah satu poin yang disampaikannya dalam surat itu yakni tudingan bahwa Barbie Kumalasari yang meminta suaminya, Galih Ginanjar membicarakan Fairuz A Rafiq dalam vlog YouTube miliknya. Menurut Pablo Benua, Barbie Kumalasari ingin Galih Ginanjar ribut dengan Fairuz A Rafiq. Sehingga dalam vlog wawancara mereka menyinggung mantan istri Galih Ginanjar itu. Dalam surat itu, Pablo Benua juga berharap agar polisi mengembangkan kasus \'ikan asin\' tersebut. Menurutnya Barbie Kumalasari layak ditetapkan sebagai tersangka. (mg3/jpnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: