Bukti Cinta
Dalam hati saya juga berpikir: bagaimana seorang yang lahir di kota kecil yang di pelosok terpencil Arkansas ini bisa menjadi presiden Amerika. Dua periode pula.
Pun SBY dan Pacitannya. Saya bayangkan museum Presiden SBY di Pacitan nanti juga menjadi bangunan termegah di sana. Yang akan lebih terasa kemegahannya di tengah situasi kota Pacitan nan kecil dan miskin.
Saya juga pernah ke museum Presiden Eisenhower di Kansas itu. Yang tidak begitu jauh dari tempat pendidikan militer Pak SBY di Amerika.
Museum Presiden Andrew Jackson juga di pinggiran Kota Nashville. Nashville adalah ”ibu kotanya” musik country. Saya pernah ke museum itu tiga tahun lalu. Yang luasnya hampir 300 hektare.
Lokasi itu dulunya kebun kapas milik sang presiden. Ia punya budak yang jumlahnya sekitar 300 orang juga. Yang semua tinggal di kebun itu. Itulah budak yang dibeli di zaman perbudakan dulu.
Masih satu lagi museum Presiden Amerika yang saya kunjungi: Presiden Abraham Lincoln. Yang mati ditembak di gedung teater itu. Lokasi museumnya juga di pedalaman. Tepatnya di Springfield, Illinois, tapi saya ke sana dari arah St Louis.
Museum Presiden SBY lokasinya juga di pinggir kota nun di Pacitan. Kanan kirinya masih sawah. Juga belakang dan depannya. Namun sudah ada jaringan jalan aspal yang lebar di tempat itu. Itulah sawah yang tidak akan panjang lagi umurnya --ditelan perluasan kota.
Bu Ani sendiri tahu kalau akan ada museum ini. Kan sejak tahun 2015 sudah dibicarakan --ketika Bu Ani masih sangat sehat.
”Pasti sekarang ini almarhumah juga melihat kita di sini dari atas sana,” ujar Pak SBY di atas podium.
Saat dirawat di rumah sakit di Singapura pun Bu Ani masih ikut membahas rencana pembangunan museum ini. ”Khususnya mengenai detail isi ruang bagian Bu Ani,” ujar Pak SBY.
Tapi apakah Bu Ani sempat tahu kalau lokasi yang dipilih adalah di tempat sekarang ini?
”Beliau tahu,” jawab Ossy Darmawan, direktur museum ini pada DI’s Way.
Apakah beliau sempat meninjau lokasi ini?
”Tidak sempat. Tapi lokasi ini sudah dibuatkan videonya. Beliau sempat melihat video itu,” ujar Ossy.
Syukurlah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: