5 Suspect Dirawat di RSDGJ Kota Cirebon, 1 Positif Corona

5 Suspect Dirawat di RSDGJ Kota Cirebon, 1 Positif Corona

CIREBON - Walikota Cirebon Drs H Nashrudin Azis SH memimpin rapat mendadak di Rumah Dinas Walikota, Jl Siliwangi, Sabtu petang (14/3/2020. 

Rapat dihadiri sejumlah kepala dinas, membahas koordinasi penanganan pandemi virus corona di Kota Cirebon.

Disampaikan juga terkait 5 pasien dalam pengawasan di RSD Gunung Jati yakni pasien nomor 10, 11, 12, 13, 14 dan 15. Sejauh ini, satu pasien yakni nomor 10 dinyatakan positif corona.

https://youtu.be/Ef1EeXN5SxA

Direktur RSD Gunung Jati, dr Ismail Jamaludin menyatakan, pasien saat ini dalam pengobatan dan kondisinya terus membaik. “Insya Allah bisa jadi sembuh walaupun positif maupun PDP,” kata Ismail, kepada Radar Cirebon, di Rumah Dinas Walikota.

Sementara itu Walikota Cirebon, Drs H Nashrudin Azis SH meminta masyarakat tetap tenang. “Jangan panik, percayakan pada pemerintah,” tandas walikota. (gus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: