Polisi di Daerah Gencar Sosialisasikan Maklumat Kapolri

Polisi di Daerah Gencar Sosialisasikan Maklumat Kapolri

Gerak Bersama Cegah Corona, yang Nongkrong Harus Bubar

Penyebaran virus corona menjadi masalah yang serius. Di tengah resahnya masyarakat karena khawatir terjangkit, anggota polisi bergerak mensosialisasikan Maklumat Kapolri Jenderal Idham Azis. Semua diminta  patuh terhadap kebijakan pemerintah demi menekan penyebaran corona.

==========================

POLRES Cirebon Kota melalui Babinkamtibmas masing-masing polsek gencar mensosialisasikan maklumat itu. Baik secara langsung dengan dibacakan pada masyarakat maupun dengan memasang banner atau spanduk di area-area publik atau di kawasan perumahan masyarakat.

“Kami di Polres Cirebon Kota, maupun masing-masing polsek melakukan sosialisasi Maklumat Kapolri supaya masyarakat mengerti apa yang disampaikan melalui maklumat itu,\" papar Kasubag Humas Polres Cirebon Kota Iptu Ngatidja, kemarin.

Ia menjelaskan, Maklumat Kapolri berisi tindakan yang harus dilakukan oleh Polri dalam menangani penyebaran virus corona secara baik, cepat, dan tepat. Tentu agar penyebarannya tidak meluas dan berkembang menjadi gangguan terhadap keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Maklumat tidak hanya diperbanyak dan disebar begitu saja, akan tetapi melalui para bhabinkamtibmas dengan menggandeng personel TNI. Terutama babinsa. Kami bergerak sama-sama mensosialisasikan dan memberi penjelasan akan tujuan maklumat ini adalah untuk pencegahan penyebaran virus corona di Indonesia,” jelasnya.

Kepolisian berharap masyarakat mengerti dan mengikuti anjuran dan imbauan pemerintah. Seperti tak menimbun bahan kebutuhan pokok maupun alat-alat kesehatan. Juga meminta masyarakat untuk mematuhi aturan yang tertera dalam maklumat itu. Yakni tak mengadakan kegiatan yang menyebabkan berkumpulnya massa dalam jumlah banyak.

Selain memasang maklumat itu di tempat-tempat umum, polisi juga melakukan patroli malam. Di wilayah Kesambi misalnya, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kesambi Aiptu Ade Wardaya melakukan patroli malam, menegur sekaligus membubarkan anak-anak muda yang nongkrong tanpa tujuan yang jelas.

“Bhabinkamtibmas Kelurahan Kesambi Pak Aiptu Ade Wardaya memang pada tengah malam membubarkan anak-anak remaja yang pada kumpul di Jl Kesambi dan diarahkan supaya kembali ke rumah masing-masing. Iya kan sudah tengah malam, ngapain juga nongkrong di jalan. Lebih baik di rumah karena semua orang sedang waspada penyebaran corona,” kata Ngatidja.

Ia menegaskan apa yang dilakukan Babinkamtibmas merupakan langkah nyata untuk bersama-sama mencegah corona. “Pak Ade sudah bergerak, dan tentu kami semua akan melakukan hal yang sama. Itu sudah perintah pimpinan. Semata-mata demi keselamatan bersama. Kita bergerak mengingatkan bersama-sama jangan sampai ada yang terjangkit virus corona,” pungkas Ngatidja. (cep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: