Kelabui Petugas Demi Mudik, 23 Ribu Kendaraan Dipaksa Pulang

Kelabui Petugas Demi Mudik, 23 Ribu Kendaraan Dipaksa Pulang

Saat diperiksa petugas, truk tersebut diketahui datang dari Brebes, Jawa Tengah, untuk mengirimkan bawang ke Jakarta. Namun saat akan kembali ke Brebes, truk tersebut malah membawa pemudik dengan imbalan sejumlah uang.

\"Kemarin kita tangkap satu di Cikarang Barat, itu dia bawa penumpang isinya enam orang dengan tujuan ke Brebes. Itu kita tindak dan kita suruh putar balik ke Jakarta,\" ujarnya.

Dia juga mengatakan telah beberapa kali memergoki bus AKAP yang kabinnya digelapkan dan bersembunyi di dalam toilet bus. Kemudian menggunakan kendaraan travel gelap yang mengiklankan jasa mudik lewat media sosial.

Sambodo menyebut akan memanggil pemilik 15 kendaraan travel yang kepergok petugas mengangkut pemudik. \"(Pemilik travel) nanti kita akan panggil, sementara kendaraan kita tahan,\" katanya.

Selain menahan 15 kendaraan travel dan memberikan tilang, 113 penumpang dipulangkan. \"Kendaraannya kita tahan, kita tilang, tapi untuk penumpangnya kita kembalikan,\" katanya.

Sambodo juga mengatakan akan memberikan sanksi tegas bagi pemilik travel sesuai undang-undang. (gw/fin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: