Sensasi Nikah Serba Sepuluh
Indra Bekti Masuk Indonesia Book of Records TANGGAL pernikahan serba sepuluh dianggap sempurna oleh sebagian orang, termasuk pasangan pengantin Indra Bekti dan Aldila Jelita. Pada Minggu bertepatan pada tanggal 10 bulan ke sepuluh di tahun 2010, keduanya menikah. Berkat tema pernikahan serba sepuluh itulah Indra meraih penghargaan dari Indonesia Book of Records sebagai pernikahan terunik dengan angka sepuluh. Bagi Indra, tidak mudah untuk mendapatkan momen berharga pada tanggal istimewa tersebut. Meski sudah direncanakan jauh hari, pihaknya sempat kerepotan mencari tempat ibadah untuk melangsungkan ijab kabul dan resepsi. “Alhamdulilah dapat lah,” ujar Indra setelah pernikahan. Hingga pada akhirnya, mereka menjatuhkan pilihan pada Masjid Baitut Tholibin di Kantor Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) sebagai tempat untuk melangsungkan ijab kabul dan resepsi yang diselenggarakan di Sampoerna Strategic Square, Jakarta. Sebelumnya, prosesi ijab kabul rencananya bakal berlangsung pada pukul 10 pagi. Namun, karena ada alasan tertentu, pihak keluarga mengajukan jam acaranya. “Alhamdulilah meski jamnya maju dikit, tetap berlangsung jam sepuluh kurang sepuluh menit. Tetap pada angka sepuluh,” tuturnya. Penulis buku Indra Bekti 28 Ways to Stardom itu memberikan mas kawin pada Aldila senilai 10 dinar. Atau setara dengan emas seberat 42,5 gram. “Emas kawin ini pesanan menantu, mereka yang meminta agar emas kawin dalam bentuk dinar,” jelas pemilik nama lengkap Bekti Indra Tomo itu. Menyempurnakan resepsi pernikahan serba sepuluh, pria kelahiran Jakarta, 28 Desember 1977 itu memboyong sepuluh sahabatnya untuk membantu memandu jalannya resepsi. “Alhamdulilah dengan sukarela mereka mau menjadi MC. Meskipun sebenarnya MC satu saja cukup,” ungkapnya. Kesepuluh MC tersebut yakni, Indy Barens, Iwed Ramadan, Irgi Fahrezi, Fitri Tropica, Ruben Onsu, Cici Panda, Irfan Hakim, Nycta Gina (Jeng Kelin), dan Sentot Gempurdijaya alias Papham. Para pembawa acara tersebut tidak tampil bersamaan. Melainkan dibagi dalam lima sesi. Mulai dari sesi pembukaan acara, penutupan, hingga ramah tamah dibawakan oleh pasangan MC yang berbeda. “Setiap sesi ada dua MC yang memandu, biar makin seru,” katanya. Indra juga mengundang sepuluh rekan artis lain untuk menjadi pendamping pengantin. Diantaranya Wulan Gurito dan suaminya, Adilla Dimitri dan pasangan artis Dhini Aminarti dan Dimas Seto. “Ada artis lainnya juga yang sengaja kami undang sepasang untuk jadi pendamping,” terangnya. (nuq/agm)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: