Permodalan Nasional Madani Mekaar Peduli Nasabah
MAJALENGKA- Sebanyak 436 paket sembako disalurkan karyawan Permodalan Nasional Madani (PNM) Regional Majalengka kepada nasabah yang terdampak pandemi Covid-19. Program ini menjadi bagian dari penyaluran 25 ribu paket sembako yang dibagikan PNM Group kepada nasabah yang terdampak di seluruh Indonesia.
Paket sembako tersebut berasal dari penggalangan dana seluruh komponen perusahaan, mulai dari staf hingga jajaran direksi dan komisaris, dalam bentuk donasi, zakat profesi, infak dan sedekah.
Kepala Regional PNM Mekaar Majalengka, Decki Faizal mengatakan, penyaluran sembako tersebut merupakan bentuk kepedulian untuk meringankan beban nasabah PNM Mekaar yang terdampak pandemi Covid-19.
Karena adanya pandemi Covid-19 ini, kata Decki, banyak nasabah PNM Mekaar yang tidak dapat menjalankan usahanya dengan baik. Kebanyakan, nasabah PNM Mekaar yang menjadi sasaran penyaluran bantuan adalah ibu rumah tangga pelaku UMKM.
\"PNM Mekaar selalu ada untuk nasabah dalam kondisi apapun. Karena Mekaar lebih ke pendampingan usaha agar ibu-ibunya kedepan bisa naik level usaha dan pendapatannya,\" ungkapnya.
Distribusi sembako untuk regional Majalengka sendiri dilakukan bertahap. Bukan hanya satu lokasi, bantuan dilakukan di sejumlah wilayah seperti Jatiwangi, Sumberjaya, Leuwimunding, Rajapolah, Ciawi, Cisayong, Pageur Ageung hingga wilayah Wado.
Hal itu dilakukan karena selain mencakup wilayah Kabupaten Majalengka, PNM Mekaar Regional Majalengka sendiri juga membawahi sebagian wilayah Kabupaten Sumedang, Tasikmalaya dan Garut.
Dirinya berharap bantuan paket sembako tersebut, akan membuat para nasabah semakin kuat dan bangkit kembali.
\"Luar biasa ibu-ibu mekaar masih terus berjuang walaupun dalam kondisi sulit seperti saat ini. Semoga Kondisi Covid 19 segera berakhir. Dengan selalu menjaga silaturahmi, semangat yakin bisa pasti bisa,\" pungkasnya. (awr/adv)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: