Komunitas Paku Bumi Bantu Keluarga Pra Sejahtera
MAJALENGKA- Dampak wabah Corona Virus Disease (Covid- 19) terasa berat. Terutama bagi masyarakat yang berada pada cluster terbawah garis kemiskinan. Akibat pandemi Covid-19, banyak masyarakat yang kehilangan pekerjaan. Para pedagang tidak lagi bisa menjajakan dagangannya, serta pelaku usaha kecil tak lagi bisa menjalankan usahanya. Beban masyarakat kian terasa dengan kehadiran para perantau yang kembali ke kampung halamannya.
Kondisi tersebut, menggugah Komunitas Pemuda Kumbung Bersatu Mengabdi (Paku Bumi) Desa Kumbung Kecamatan Rajagaluh untuk melakukan langkah kecil meringankan beban masyarakat terdampak Covid-19, khususnya masyarakat yang berada di Desa Kumbung, Kecamatan Rajagaluh. Mereka melakukan donasi bagi masyarakat terdampak Covid-19.
Pada Jumat (15/5), didampingi dan dikawal oleh aparat Kepolisian Polsek Rajagaluh dan aparat Koramil Rajagaluh, Komunitas Paku Bumi membagikan ratusan paket sembako kepada keluarga pra sejahtera, lansia, yatim piatu dan disabilitas.
Ketua Komunitas Paku Bumi, Asep Maman Abdurahman MPd mengatakan, kegiatan pembagian sembako yang dilakukan oleh Komunitas Paku Bumi sebagai bentuk kepedulian sosial atas kondisi yang terjadi sebagai akibat covid-19. Pembagian sembako juga merupakan langkah nyata dalam menyikapi dampak Covid-19.
Kegiatan pembagian sembako yang dilakukan Komunitas Paku Bumi disambut dengan suka cita dan ucapan terima kasih dari para penerima. Sperti yang disampaikan salah satu penerima, Inoh. Ia bersyukur atas bantuan sembako tersebut.
\"Saya bersyukur dan berterima kasih kepada Paku Bumi yang sudah membagikan sembako, terutama bagi saya yang begitu membutuhkan. Semoga kegiatan ini menjadi keberkahan di tengah wabah corona,\" ujar Inoh.
Sekretaris Paku Bumi, Junaedi SSosI menjelaskan satu paket sembako yang dibagikan komunitas Paku Bumi terdiri dari beras, telur dan mi instan.
“Seluruh komponen masyarakat harus mengambil peran positif, bersatu menghadapi Covid-19,\" harapnya. (ara/ opl)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: