Pasca OTK Serang Polsek Daha Selatan, Kantor Polisi di Cirebon Perketat Penjagaan

Pasca OTK Serang Polsek Daha Selatan, Kantor Polisi di Cirebon Perketat Penjagaan

CIREBON - Polresta Cirebon mulai meningkatkan kewaspadaan terkait aksi terorisme. Terlebih, saat ini terjadi peristiwa penyerangan di Mapolsek Daha Selatan Polres Hulu Sungai Selatan (HSS), Kalimantan Selatan, oleh orang tak dikenal (OTK) menggunakan samurai, Senin (1/6),

Kapolresta Cirebon Kombes Pol M Syahduddi melalui Kasubag Humas Iptu M Soleh mengatakan, mulai memperketat penjagaan di Mapolresta Cirebon dan seluruh Polsek.

\"Mengantisipasi hal yang sama dan berdasarkan perintah pimpinan dari pusat maupun Kapolresta Cirebon seluruh anggota di Mapolresta Cirebon dan Polsek untuk memperketat penjagaan Mako dan mengawasi setiap orang yang masuk ke Mapolresta maupun Mapolsek,\" katanya kepada radarcirebon.com, Senin (1/6).

Lebih lanjut ia menerangkan, dengan meningkatkan pengawasan terhadap keluar masuknya tamu yang masuk ke mapolresta dan mapolsek, dpastikan bahwa pelayanan tetap berjalan sebagaimana mestinya.

“Walaupun kewaspadaan semakin ditingkatkan guna mengantisipasi berbagai hal yang tidak diinginkan, kita sebagai aparat tetap melaksanakan tugas jaga kamtibmas dan pelayanan masyarakat seperti biasa. Sebagai antisipasi, kami juga memperketat pengamanan sesuai dengan SOP (Standar Operasional Prosedur) yang ada. Bahkan kita juga tanya tamu yang masuk mako apa keperluannya,” pungkasnya.

Hal yang sama dilakukan Polres Cirebon Kota (Ciko). Seluruh jajaran anggota Polres Ciko hingga polsek diminta untuk meningkatkan kewaspadaan.

\"Kalau pengetatan penjagaan tidak ada. Namun Kapolres menginstruksikan agar seluruh anggota Polres Cirebon Kota dan seluruh polsek untuk lebih meningkatkan kewaspadaan saja,\" ujar Kasubag Humas Polres Ciko, Iptu Ngatija saat dikonfirmasi radarcriebon.com, Senin malam (1/6). (rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: