Kemendikbud Rancang Kurikulum Khusus Masa Pandemi Covid-19

Kemendikbud Rancang Kurikulum Khusus Masa Pandemi Covid-19

Retno menjelaskan, kurikulum sekolah darurat pernah dikeluarkan oleh Kemendikbud sebelumnya pada saat bencana yang terjadi di Palu dan NTB.

\"Saat itu ditetapkan materi yang menjadi poin utama diajarkan dan diuji para peserta didik adalah materi yang sudah diajarkan sebelum bencana terjadi. Kebijakan tersebut kemudian diteruskan ke level dinas pendidikan hingga sekolah-sekolah.

\"kurikulum sekolah darurat tersebut membuat para guru memiliki panduan mana saja materi yang menjadi prioritas untuk diajarkan kepada peserta didik,\" terangnya.

Untuk situasi pandemi Corona, KPAI menyarankan jika kurikulum sekolah darurat itu digunakan untuk menentukan materi mana yang harus menjadi prioritas pengajaran para guru ke depannya selama pandemi Corona berlangsung.

\"Setelah 16 Maret diberlakukannya program belajar dari rumah, maka kurikulum sekolah darurat itu akan mengatur materi mana saja yang harus diajarkan setelah penetapan program belajar dari rumah tersebut,\" pungkasnya. (der/fin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: