111 Pegawai Lapas Klas 1 Cirebon Jalani Tes Urine

111 Pegawai Lapas Klas 1 Cirebon Jalani Tes Urine

CIREBON - Pegawai Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas 1 Cirebon menjalani tes urine, Senin (15/6). Tes urine dilakukan untuk mendeteksi penyalahgunaan narkotika di dalam lingkungan Lapas.

Satu per satu pegawai menjalani tes urine yang digelar di ruang serba guna Lapas Klas 1 Cirebon. Kegiatan tersebut mendapat pengawasan ketat dari Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Cirebon.

Bahkan Kepala BNN Kota Cirebon AKBP Yaya Satya juga turut menghadiri langsung kegiatan tersebut bersama dengan 7 orang jajarannya.

Kepala Lapas Klas 1 Cirebon, Agus Irianto mengatakan, tes urine yang dilakukan secara mendadak tersebut dilakukan sebagai langkah pencegahan penyalahgunaan narkotika di lingkungan Lapas. Tercatat ada 111 pegawai yang mengikuti tes urine tersebut.

“Dengan terselenggaranya kegiatan ini diharapkan bahwa seluruh pegawai Lapas Kelas I Cirebon Bersih dari Narkoba maupun zat adiktif lainnya. Serta dapat berjuang bersama untuk mencegah penyebaran dan pemakaian narkoba di lingkungan Lapas Kelas I Cirebon,” ungkap Agus Irianto.

Dari hasil tes urine tersebut seluruh pegawai Lapas Klas 1 Cirebon dinyatakan negatif penyalahgunaan narkotika. “Alhamdulillah, Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan tertib. Dari 111 pegawai yang menjalani tes urine, semuanya dinyatakan negatif,” pungkasnya. (awr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: