Aliansi Seniman Cirebon Tuntut Pentas Kesenian Diizinkan

Aliansi Seniman Cirebon Tuntut Pentas Kesenian Diizinkan

CIREBON - Massa yang tergabung dalam Aliansi Seniman Cirebon (ASC) menggelar aksi unjuk rasa di gedung DPRD Kabupaten Cirebon, Jumat (10/7).

Para seniman Cirebon ini menuntut agar Pemkab Cirebon membuka izin pentas kesenian baik outdoor juga indoor di seluruh wilayah Kabupaten Cirebon.

Rombongan massa aksi disambut Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, M Luthfi. Usai dari gedung DPRD, massa bergeser ke gedung Kantor Bupati Cirebon. Di depan Kantor Bupati Cirebon, para seniman menampilkan sejumlah kesenian Cirebon mulai dari buraq, hingga tari topeng.

Sementara itu, Asisten Daerah (Asda) 1 Aspemkesra Pemkab Cirebobn, Hilmi Rifai, Kadisbudparpora Kabupaten Hartono dan Ketua DPRD Kabupaten Cirebon M Luthfi menemui para seniman di gerbang depan Kantor Bupati Cirebon. Sedangkan Bupati Cirebon Imron sedang ada tugas dinas di Bandung.

\"Bupati sudah mengizinkan seluruh kegiatan kesenian dan budaya di Kabupaten Cirebon, tapi tetap harus menerapkan protokol kesehatan,\" ujar Asisten Daerah (Asda) 1 Aspemkesra Pemkab Cirebobn, Hilmi Rifai.

Usai melakukan aksinya di DPRD Kabupaten Cirebon dan Kantor Bupati Cirebon, para seniman akhirnya membubarkan diri dengan tertib. Aksi tersebut mendapat penjagaan ketat dari aparat kepolisian Polresta Cirebon dan Satpol PP Kabupaten Cirebon. (rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: