Penularan Kusta Masih Tinggi di Indonesia

Penularan Kusta Masih Tinggi di Indonesia

“Untuk mempermudah transisi dari model pelatihan klasik ke model pelatihan jarak jauh ini, tentu sudah dilakukan penyesuaian dari beberapa komponen, seperti kurikulum dan modul pelatihan, panduan pelatihan, tutor dan peserta, serta penyelenggara,” katanya.

Dengan PJJ P2 diharapkan provinsi dan kabupaten/kota bisa mengimplementasikan pelatihan di wilayahnya masing-masing sebagai upaya penguatan SDM dalam penanggulangan kusta.

“Harapan saya ke depan, modul PJJ P2 Kusta ini dapat segera digunakan dalam mendukung pencapaian eliminasi kusta di Indonesia. Pada prinsipnya adalah bagaimana kita dapat mencegah agar orang sehat dapat tetap terjaga tidak tertular kusta dan bagaimana penderita kusta dapat dikendalikan agar tidak menularkan dan tidak menjadi cacat,” ucapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Operasional Yayasan NLR Indonesia Asken Sinaga mengatakan pihaknya akan terus berupaya menanggulangi kusta di Indonesia sehingga mencapai 3 Zero (Zero Tranmission, Zero Disability, dan Zero Exclusion). Untuk upaya tersebut, pihaknya akan menggandeng dinas kesehatan kabupaten/kota.

“Salah satu programnya adalah mendorong lahirnya Desa Sahabat Kusta,” ujarnya.

Menurutnya, Desa Sahabat Kusta merupakan suatu pendekatan yang melibatkan seluruh elemen di desa untuk mendukung penerimaan masyarakat pada pasien kusta dan Orang Yang Pernah Menderita Kusta (OYPMK).

“Sejak beroperasi di Indonesia pada 1975, NLR terus berkomitmen mendukung program pencegahan dan penanggulangan kusta di Indonesia. NLR memberi bantuan teknis untuk peningkatan kapasitas kepada para pengawas kusta tingkat kabupaten/kota dan para dokter kusta,” ungkapnya.

Dikatakannya, NLR juga melakukan inovasi dan riset dalam pencegahan transmisi kusta di beberapa wilayah di Indonesia.

Saat ini, upaya pencegahan kusta dengan pemberian obat pencegahan dosis tunggal kepada kelompok masyarakat atau Kemoprofilaksis, telah menjadi program nasional pencegahan kusta di Indonesia.

“Upaya pencegahan transmisi kusta ini masih terus ditingkatkan dalam hal pencegahan penularan melalui partisipasi masyarakat dan kelompok potensial atau berpengaruh dalam edukasi tentang kusta,” pungkasnya.(gw/fin)

https://www.youtube.com/watch?v=3RrTW2smdn8

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: