Demokrat Targetkan Penambahan Jumlah Kursi di Pileg 2024

Demokrat Targetkan Penambahan Jumlah Kursi di Pileg 2024

CIREBON – Partai Demokrat merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-19 pada 9 September 2020. Bagi Demokrat, HUT ke-19 menjadi momentum untuk konsolidasi partai menyongsong target capaian pemilu 2023/2024.

Ketua DPC Partai Demokrat Kota Cirebon M Handarujati Kalamullah mengatakan, di tahun ini Demokrat memiliki target sebagai tahun konsolidasi partai. Terlebih lagi, mulai saat ini pencetakan kartu tanda anggota (KTA) sudah bisa dilakukan secara mandiri, tidak lagi terkonsentrasi di DPD dan DPP.

Setelah itu, dia meminta kepada seluruh kader, agar DPC Partai Demokrat bisa meningkatkan kemitraan dengan masyarakat. Sehingga pada Pemilu 2024 mendatang, Partai Demokrat bisa kembali meneruskan kemenangan.

Baca juga:

Video PNS Cari Jodoh, Minta Mahar Segini Malah Diolok-olok

Video Harimau Kurus Viral, Begini Penjelasan Pengelola

Pecah Rekor Lagi, Kabupaten Cirebon Tambah 53 Kasus Covid-19 Baru

“Tahun ini menjadi momentum yang sangat penting untuk konsolidasi. Tahun 2021 seluruh komponen mesin partai bisa berjalan dengan kencang. Sehingga di Pileg nanti menaikkan perolehan kursi Partai Demokrat 2024,” ujar pria yang akrab disapa Andru ini, Rabu (9/9).

Dia menargetkan, pada pilwalkot mendatang, Demokrat Kota Cirebon dapat kembali meraih kemenangan. Dengan mendudukkan kadernya sebagai kepala daerah/wakil kepala daerah.

Untuk capaian Pileg 2024, Demokrat menargetkan penambahan jumlah kursi di DPRD Kota Cirebon. Dari yang sekarang 4 kursi, minimal menjadi 6 kursi.

“Berdasarkan hasil Pileg 2014 yang lalu, Partai Demokrat di Kota Cirebon mendapat 13.339 suara, atau 6 kursi. Pileg 2019 naik mendapat 22.297 suara dan 4 kursi. Pileg berikutnya kita harus kembali mendudukkan sebagai pimpinan DPRD, minimal kursinya bisa kembali di 5 kursi,” terangnya.

Dia optimistis target yang ditetapkan tersebut tidak muluk-muluk dan realistis. Karena telah menyiapkan mesin partai untuk dapat bekerja dengan baik. (azs)

https://youtu.be/i_Z0wgOvdRU

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: