Daya Motor

Tren Interior 2026: Panel Dinding, Lantai, hingga Plafon PVC Kian Digemari

Tren Interior 2026: Panel Dinding, Lantai, hingga Plafon PVC Kian Digemari

Interior ruangan hasil Estetica Interior Cirebon yang menggunakan wallboard berbasis pvc.-Istimewa -Radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM – Tren desain interior rumah modern terus mengalami perkembangan seiring meningkatnya kebutuhan akan hunian yang nyaman, estetik, dan efisien. 

Salah satu material yang diprediksi akan semakin diminati sepanjang tahun ini hingga 2026 adalah bahan interior terapan berbasis PVC (Polyvinyl Chloride).

Di Cirebon, permintaan terhadap material interior berbahan PVC tercatat mengalami peningkatan signifikan sejak tahun lalu. 

Estetica Interior Cirebon menjadi salah satu penyedia jasa interior yang merasakan langsung lonjakan minat masyarakat terhadap material ini, terutama untuk kebutuhan rumah tinggal.

BACA JUGA:Pemugaran Tugu Perbatasan Majalengka–Cirebon Rampung, Usung Ikon Gedong Gincu

BACA JUGA:Fakta Terbaru Debit Air Telaga Nilem Terbongkar, Bupati Kuningan dan Kapolres Ukur Sendiri di Lokasi

Owner Estetica Interior Cirebon, Timu MS, menjelaskan bahwa popularitas PVC didorong oleh berbagai keunggulan. 

Mulai dari bobotnya yang ringan, tahan terhadap kelembapan, mudah dalam perawatan, hingga kemampuannya meniru tekstur material alami seperti kayu dan marmer dengan harga yang jauh lebih terjangkau.

“Dengan budget mulai dari Rp200 ribu per meter persegi, saat ini sudah bisa menciptakan tampilan ruangan yang estetik dan nyaman menggunakan panel dinding PVC,” ungkap Timu.

Jika pada tahun sebelumnya PVC motif marmer banyak digunakan untuk menciptakan kesan mewah, kini tren mulai bergeser. 

BACA JUGA:Pegawai SPPG Diangkat PPPK Hanya 3 Jabatan Inti, Simak Penjelasan BGN

BACA JUGA:Musim Hujan Picu Ular Masuk Rumah, Damkar Indramayu Tangani 175 Kasus

Wallboard PVC menjadi pilihan baru yang semakin digemari. Panel dinding dekoratif ini berfungsi sebagai pelapis dinding sekaligus penutup dinding lama yang sudah rusak.

Wallboard PVC dinilai lebih fleksibel karena tersedia dalam berbagai pilihan warna dan motif. Menariknya, corak abstrak kini menjadi favorit konsumen dibandingkan motif marmer klasik. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: