Ok
Daya Motor

Duh, Desa Cimenga Kuningan Masuk Kategori Kerentanan Pangan, Bagaimana Respons Pemerintah?

Duh, Desa Cimenga Kuningan Masuk Kategori Kerentanan Pangan, Bagaimana Respons Pemerintah?

Warga Desa Cimenga, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan, menerima bantuan pangan dari pemerintah. -Andre Mahardika-Radarcirebon.com

RADARCIREBON.COMDesa Cimenga, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan masuk kategori kerentanan pangan.

Status ini disematkan setelah melalui kajian oleh Food Security and Vulnerability Atlas (FSVA) Tahun Anggaran 2025.

Pemerintah Kabupaten Kuningan pun merespons hasil kajian tersebut dengan menyalurkan sejumlah bantuan kepada warga Cimenga.

Pemkab Kuningan, Melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (Diskatan) menyalurkan bantuan pangan. 

BACA JUGA:Pengemis di Makam Sunan Gunungjati Cirebon Bakal Ditertibkan

BACA JUGA:Bupati Cirebon Keluarkan Surat Edaran: Daging Kurban tanpa Kantung Plastik

Sebanyak 230 paket bantuan pangan disalurkan sebagai bentuk intervensi nyata terhadap wilayah dengan status kerawanan tinggi.

Hal itu dilakukan dalam rangka memperkuat komitmennya dalam menjamin hak dasar masyarakat atas pangan yang cukup, aman, dan bergizi. 

Salah satu langkah strategis itu diwujudkan melalui penyaluran bantuan.

Kepala Diskatan Kuningan, Dr Wahyu Hidayah, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan hasil tindak lanjut dari pemetaan kerentanan pangan berbasis data FSVA yang menjadi rujukan nasional.

BACA JUGA:Bakal Ada Tersangka Baru? Polisi Masih Dalami Kasus Longsor Gunung Kuda, Pengawas dan Pemberi Izin Diperiksa

“Kami tidak bekerja berdasarkan asumsi, tapi berdasar data. Cimenga menjadi prioritas karena fakta di lapangan memang menunjukkan kebutuhan akan intervensi langsung,” katanya.

“Tapi kami berharap ini menjadi yang terakhir karena masyarakat Cimenga akan segera bangkit dan mandiri,” imbuhnya.

Dikatakannya, Bantuan tersebut merupakan sinergi antara Pemprov Jawa Barat dan Pemkab Kuningan. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait