Daya Motor

Pilkada Lewat DPRD? Ini Sikap Tegas Partai Demokrat

Pilkada Lewat DPRD? Ini Sikap Tegas Partai Demokrat

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron.-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Partai Demokrat menegaskan berada dalam satu barisan dengan Presiden Prabowo Subianto terkait wacana perubahan mekanisme pemilihan kepala daerah

Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Herman Khaeron, menyatakan partainya mendukung opsi pelaksanaan pilkada melalui DPRD, tanpa menafikan mekanisme pemilihan langsung.

Menurut Herman, baik pilkada langsung maupun pemilihan melalui DPRD sama-sama memiliki landasan konstitusional dalam sistem demokrasi Indonesia. 

BACA JUGA:KPK Ingatkan Wacana Pilkada Dipilih DPRD Harus Berbasis Pada Hal Ini

BACA JUGA:Pilkada Lewat DPRD Menguat, Pengamat Peringatkan Ancaman Besar bagi Demokrasi

BACA JUGA:Rektor Universitas Paramadina Usulkan 'Pilkada Jalan Tengah': Solusi Atasi Politik Uang dan Ketergantungan

Hal tersebut, kata dia, sejalan dengan amanat Undang-Undang Dasar 1945 yang memberikan kewenangan kepada negara untuk mengatur mekanisme pemilihan kepala daerah melalui undang-undang.

“Partai Demokrat sejalan dengan Presiden Prabowo Subianto dalam menyikapi sistem pemilihan kepala daerah."

"Keduanya merupakan pilihan yang sah secara konstitusi,” ujar Herman Khaeron dalam keterangannya, Selasa 6 Januari 2026.

Ia menjelaskan, Demokrat memandang pemilihan kepala daerah oleh DPRD sebagai salah satu alternatif yang layak dikaji secara mendalam. 

Opsi tersebut dinilai berpotensi memperkuat efektivitas pemerintahan daerah, meningkatkan kualitas kepemimpinan, serta menjaga stabilitas politik dan persatuan nasional.

Meski demikian, Herman menekankan bahwa pilkada menyangkut kepentingan masyarakat luas. 

BACA JUGA:Rektor Universitas Paramadina Usulkan 'Pilkada Jalan Tengah': Solusi Atasi Politik Uang dan Ketergantungan

BACA JUGA:Bukan Langkah Mundur, Anggota DPR RI Ini Jelaskan Alasan Pilkada Langsung Perlu Dievaluasi

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: reportase