Kasus Silver Antam 2 Kg: Selebgram Cirebon Bantah Penipuan, Begini Fakta Persidangannya
Selebgram asal Cirebon berinisial IS kini resmi menjalani proses persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Kota Cirebon, Selasa (20/1/2026).-Dedi Hariyadi-Radarcirebon.com
RADARCIREBON.COM - Kasus dugaan penipuan dan penggelapan logam mulia kembali mencuri perhatian publik.
Kali ini, sorotan tertuju pada seorang selebgram asal Cirebon berinisial IS yang resmi menjalani proses persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Kota Cirebon.
IS didakwa dalam perkara dugaan penipuan jual beli Silver Antam (Perak Antam) seberat 2 kilogram dengan nilai transaksi mencapai puluhan juta rupiah.
Sidang lanjutan digelar pada Selasa, 20 Januari 2026, dengan agenda pemeriksaan terdakwa.
BACA JUGA:Waspada! Sabu Dibungkus Permen Beredar di Cirebon, Polisi Tangkap 1 Tersangka
BACA JUGA:Musrenbang Tingkat Kelurahan Kesambi, RW Sampaikan Penataan Infrastruktur
Persidangan tersebut menjadi sidang keempat sejak perkara ini bergulir. Terdakwa IS hadir secara langsung di ruang sidang didampingi kuasa hukumnya, Qoribullah.
Dalam persidangan, IS memaparkan kronologi kejadian secara rinci, mulai dari awal pemesanan hingga munculnya permasalahan yang berujung pada laporan pidana.
Keterangan terdakwa menjadi salah satu fokus utama majelis hakim untuk mengungkap fakta di balik transaksi jual beli logam mulia tersebut.
Usai sidang, kuasa hukum IS menegaskan bahwa kliennya tidak memiliki niat untuk menipu ataupun menggelapkan barang pesanan korban.
BACA JUGA:Terancam Hukuman Mati, Polisi Bongkar Cara AF Membuat Tembakau Sintetis di Kamar Kos Cirebon
Menurut Qoribullah, persoalan ini bermula dari kondisi pasar logam mulia yang saat itu tidak menyediakan produk emas maupun perak bermerek Antam.
“Fakta persidangan menunjukkan bahwa ketika korban melakukan pemesanan, emas atau perak merek Antam memang sedang tidak tersedia di pasaran. Korban menolak merek lain dan bersikeras hanya menginginkan Antam,” ujar Qoribullah kepada wartawan usai sidang.
Dari total pesanan 2 kilogram Silver Antam, IS disebut baru mampu menyerahkan 500 gram.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

