Tiada Kata Pensiun Untuk Berkarya, Mandiri Taspen Fasilitasi Pensiunan Untuk Wirausaha

Jumat 20-11-2020,12:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON-Tiada kata pensiun untuk bisa terus berkarya, tagline inilah yang digulirkan dalam program wirausaha mantap sejahtera. Salah satunya Bank Mandiri Taspen Cirebon, Kamis pagi (19/11) memfasilitasi para pensiun untuk menimba ilmi wirausaha budidaya lele yanh bekerjasama dengan mentor dari Belawa Salfish.

Kepala Cabang Bank Mandiri Taspen (MANTAP) Cirebon, I Kade Bagus Umarayasa kepada Radar mengatakan program wirausaha mantap sejahtera dari bank mandiri Taspen sudah dimulai sejak tahun 2017. “Kita Mengusung tiga pilar mantap Indonesia, yang pertama ada mantap sehat, kedua mantap aktif, nah mantap yang ketiga ini yang kita implementasikan hari ini namanya program wirausaha mantap sejahtera,”ujarnya.

Program wirausaha mantap sejahtera ini adalah salah satu usaha bank MANTAP memfasilitasi para pensiun ataupun yang akan pensiun agar bisa memberikan kesejateraan ketika masa pensiun tiba dengan melakukan suatu wirausaha selain bisa menghilangkan kejenuhan saat pensiun tiba dan yang pasti dengan berwirausaha ini bisa meningkatkan kesejahteraan dari sektor pendapatan pensiunan. “Jadi persyaratannya itu bisa pra pensiun satu tahun, dua tahun atau yang sudah pensiun. Para pensiun yang sudah pensiunkan bingung nih mau ngapain, dengan program ini kita bisa berdayakan lewat budidaya lele,”tuturnya.

Menurut I Kade, pelatihan budidaya lele menjadi salah satu pelatihan dalam program wirausaha Mantap Sejahtera ini karena lele lebih mudah untuk dibudidaya. Dari pelatihan ini apabila peserta yang hadir ini ingin usaha, bank MANTAP bisa beri pendampingan secara intens. “pertama apabila ada keluhan diperjalanan terkendala mungkin dengan bagaimana cara merawat dengan benar pakannya bagaimana nah kita ada mentornya kerjasama dengan belawa salfish,”tuturnya.

Setelah usaha budidaya berjalan dengan lancar, penjualan dari hasil budidayapun tetap akan diberikan pendampingan oleh mentor. Program ini untuk umum, dengan tidak melihat pensiunan dari mana lalu backgroundnya sehingga murni pelatihan bagi para pensiunan. “sesuai tagline tiada kata pensiun untuk berkarya,”ujarnya.

BM Taspen Cirebon, Anne Roosfianti kepada Radar mengatakan program wirausaha mantap sejahtera dari bank Mandiri Taspenpun selaras dengan program nasional wirausaha pintar dari PT Taspen. “Dikita juga ada wirausaha pintar dan sudah berjalan dari tahun 2019, sehingga sangat selaras dengan program yang ada dikita,”tuturnya.

Anne mengungkapkan program wirausaha mantap sekahtera ini sangat baik bagi para pensiunan. “Supaya pensiunan diberikan informasi dan pendampingan sampai dengan berhasil wirausaha yanh digelutinya,”ujarnya.(den)

https://www.youtube.com/watch?v=4eLNLF59G8U
Tags :
Kategori :

Terkait