Waduh, Baru Jadi Wabup Indramayu, Lucky Hakim “Dililit” Ular Besar

Senin 01-03-2021,07:00 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

INDRAMAYU - Wakil Bupati Indramayu, Lucky Hakim \"dililit\" ular sanca atau phyton berukuran besar. Panjangnya ditengarai lebih dari 3 meter.

Lucky Hakim diketahui termasuk yang sangat menyukai binatang. Sejumlah hewan sempat dipeliharanya mulai dari ular, kucing, ikan, buaya, biawak, dan yang lainnya.

Baca juga: Kelompok Diduga Geng Motor Konvoi, Ribut di Depan BAT, Ada yang Diinjak-injak

Foto wakil bupati Indramayu itu dililit ular diunggah pada Agustus 2020. Kini hewan-hewan peliharaan Lucky sebagian telah dititipkan.

Berhubung artis sinetron yang juga politisi itu, terpilih sebagai Wakil Bupati Indramayu, dia tentu tidak bisa merawat hewan piaraannya tersebut.

Baca juga: Hari Minggu Konvoi Geng Motor Bikin Resah, Kapolres: Kita Proses!

Lucky kemudian menitipkan sejumlah ularnya kepada Panji Petualang. Dia menyerahkan sejumlah ularnya tersebut beberapa bulan yang lalu.

“Karena dia sudah gak sangggup pelihara lagi. Dia putuskan titip perawatan di aku. Kebetulan kan beliau tahu aku buka yayasan di Purwakarta untuk ular dan reptil,” kata Panji Petualang, seperti dilansir Jawa Pos.

Baca juga: Sejumlah Remaja Diamankan Terkait Konvoi Geng Motor di BAT, Nih Penampakannya

Lucky Hakim secara khusus datang ke rumah Panji untuk menitipkan ular-ularnya tersebut.

Tags :
Kategori :

Terkait