Instagram Punya Fitur Baru, Bisa Kembalikan Unggahan Anda yang Terhapus

Rabu 21-04-2021,11:30 WIB
Reporter : Tatang
Editor : Tatang

JAKARTA - Instagram salah satu aplikasi media sosial paling populer di dunia. Banyak orang kepincut aplikasi ini. Namun, tidak sedikit yang ketika fokus melihat-lihat konten sampai tak sadar telah menghapus postingan mereka sendiri.

Tapi tidak perlu cemas, Instagram menyediakan fitur terbaru yang bisa mengembalikan konten yang terhapus. Fitur bernama \"recently deleted\" ini memungkinkan pengguna meninjau kembali konten yang telah dihapus, termasuk foto, video, Reels, IGTV dan Stories.

Mengutip laman jpnn.com, para pengguna bisa mengembalikan unggahan yang dihapus di Instagram dengan lebih mudah. \" Kami tahu ini adalah sesuatu yang diminta banyak orang, dan kini Anda bisa meninjau dan memulihkan konten yang dihapus di aplikasi Instagram,\" ujar Instagram.

Sementara itu, dilansir Genpi.co, fitur ini juga bermanfaat melawan peretasan, terutama jika peretas mendapatkan kendali atas akun dan mulai menghapus konten. \"Kami juga menambahkan perlindungan untuk membantu mencegah peretas menyusupi akun Anda dan menghapus postingan yang telah Anda bagikan,\" sambungnya.

Pengguna perlu mengonfirmasi mereka adalah pemilik akun melalui teks atau email untuk bisa memanfaatkan fitur ini.

Nantinya, item yang dihapus akan tetap berada di folder selama 30 hari, dan jika tidak disentuh, item akan dihapus secara otomatis. Sementara, stories yang dihapus menjadi pengecualian.

Stories yang dihapus bisa bertahan selama 24 jam sebelum dihapus secara permanen. Untuk mengakses folder postingan yang telah dihapus, caranya adalah membuka Settings > Account > Recently Deleted.

Sayangnya, fitur baru ini masih belum tersedia di aplikasi Instagram, baik untuk Android maupun iOS. Kita tunggu saja update terbarunya. (genpi/jpnn)

Baca juga:

Duel Akibat Gadaikan Motor, Nyawa C Melayang

Syahdu, Paduan Suara Gereja di Papua Lantunkan Salawat Badar

Prostitusi Online Ciledug, Mucikari Mengaku Staf Administrasi Spa, Cuma Dapat Rp 10 Ribu/Tamu

Tags :
Kategori :

Terkait