JAKARTA - Pengacara Sunan Kalijaga adalah korban teror pinjaman online. Dia akan mendatangi kantor OJK Pusat di kawasan Jakarta Selatan.
Mengutip pojoksatu.id, kedatangan Sunan Kalijaga tidak lain untuk mengadukan kasus teror pinjaman online terhadap korbannya yakni para artis.
“(Iya) besok siang kita bersama korban para artis publik figur akan mendatangi kantor OJK Pusat,” kata Sunan Kalijaga dalam keterangan tertulisnya, Rabu (21/4/2021).
Sunan Kalijaga mengklaim, kedatangannya besok ke OJK bakal ditemani sejumlah artis dan publik figure di antaran, Nikita Mirzani, Fitri S, Vicky Prasetyo, putri Indonedia Fredrika Cull, Melinda, Sonny Tulung, dan Vokalis Rebublik, Puri.
“Ada juga anggota DPRD Adi Kurnia Setyadi, detailnya nanti,” ujarnya.
Sebelumnya, pengacara Sunan Kalijaga mengeluarkan peringatan keras untuk pengelola pinjaman online, yang kerap menebar ancaman kepada nasabahnya.
Sunan menyampaikan peringatan itu karena menerima banyak aduan dari orang yang terjerat pinjaman online dan mendapatkan ancaman.
Padahal, yang diteror tidak mengetahui sama sekali soal utang temannya.
“Hati-hati dengan pinjaman online. Saya punya bukti kreditur. Diperlakukan tidak manusiawi dan menjadi korban pencemaran. Termasuk orang sekitar Anda akan kena dampaknya. Diteror dengan kata-kata kotor,” ungkap Sunan, Sabtu (17/4). (fir/pojoksatu)
Baca juga:
Duel Akibat Gadaikan Motor, Nyawa C Melayang
Syahdu, Paduan Suara Gereja di Papua Lantunkan Salawat Badar
Prostitusi Online Ciledug, Mucikari Mengaku Staf Administrasi Spa, Cuma Dapat Rp 10 Ribu/Tamu