Program Ramadan, YBM PLN UIP JBT Peduli Sesama

Sabtu 08-05-2021,15:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON-Bulan suci Ramadan adalah bulan penuh keberkahan dan momentum yang tepat untuk saling berbagi dalam membantu sesama yang membutuhkan. Dalam rangka meringankan beban masyarakat kurang mampu di sekitar kantor maupun lokasi proyek, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Tengah (UIP JBT) menyelenggarakan beberapa rangkaian kegiatan sosial bertajuk Ramadan Menjejak Manfaat yang berlangsung secara bertahap selama bulan Ramadhan 1442 H.

Kepada Radar Cirebon, General Manager PLN UIP JBT sekaligus Pembina YBM PLN UIP JBT, Octavianus Duha menyampaikan, salah satu program yang baru-baru ini dilaksanakan adalah program Bingkisan Ramadan untuk keluarga Dhuafa yang telah dilaksanakan beberapa hari lalu. Dalam pelaksanaan program tersebut, YBM PLN UIP JBT bekerjasama dengan salah satu lembaga zakat nasional memberikan bantuan tahap pertama berupa bingkisan paket sembako untuk 100 keluarga duafa yang berada di 2 titik lokasi berbeda di Kota Bandung.

Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh pengurus dan amil YBM PLN UIP JBT yang mewakili General Manager serta segenap jajaran manajemen PLN UIP JBT kepada 5 orang penerima bantuan. Bantuan diserahkan dengan protokol kesehatan dan secara door to door untuk menghindari adanya kerumunan di tengah kondisi pandemi covid-19.

“Dalam kesempatan yang bersamaan dengan momentum bulan suci Ramadhan 1442 Hijriyah, seluruh pegawai muslim PLN UIP JBT melalui YBM ingin turut serta membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang berada di sekitar kantor. Bantuan ini merupakan dana zakat penghasilan yang dipotong dari gaji setiap pegawai muslim. Semoga Allah meridhoi ikhtiar sinergi kebaikan ini sehingga dapat bermanfaat bagi penerima manfaat serta dapat menjadi amalan bagi para muzakki PLN,\"tutur Octavianus Duha.

Adapun beberapa program Ramadhan Menjejak Manfaat 1442 Hijriyah YBM PLN UIP JBT diantaranya Bantuan Program Senyum Yatim Dhuafa untuk 239 yatim dhuafa senilai Rp47,800,000. Kemudian Bantuan Program Bingkisan Ramadhan 1442 H untuk 245 keluarga dhuafa senilai Rp59,824,000.  Ada juga bantuan Program Muslimah Tangguh untuk 77 muslimah dhuafa senilai Rp 23,100,000 dan bantuan Program Guru Ngaji dan Marbot Mesjid untuk 61 guru ngaji dan marbot mesjid senilai Rp 18,300,000.

Program-program tersebut direalisasikan mulai dari lingkungan kantor induk PLN UIP JBT di Kota Bandung hingga Unit Pelaksana Proyek PLN yang berada di wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah.

Ucu Sumiati, salah satu keluarga Dhuafa dari Kelurahan Turangga, Kota Bandung yang mewakili penerima bantuan Bingkisan Ramadan lainnya menyampaikan rasa syukurnya atas bantuan yang telah diterima.

2

\"Kami berterimakasih kepada YBM PLN atas berbagi bingkisan Ramadan ini. Insyaallah bermanfaat sekali bagi keluarga saya,\" ungkap Ucu.(via/opl).

Tags :
Kategori :

Terkait