CIREBON - Kapolres Cirebon Kota AKBP Imron Ermawan bersama Dandim 0614 Letkol Inf Herry Indriyanto mengunjungi Keraton Kasepuhan, pasca kerusuhan dua kelompok, Rabu (25/8/2021).
Kapolres menyampaikan, situasi kini telah kondusif. Pihaknya juga mendatangi kedua belah pihak di Keraton Kasepuhan.
Pihaknya juga menambahkan akan ada penjagaan dari personel TNI dan Polri di Keraton Kasepuhan untuk menjaga keamanan dan ketertiban. Juga mencegah kericuhan serupa terulang.
\"Yang jelas kami kepolisian akan meluruskan sesuatu yang salah. Dan menegakkan hukum bila adalah yang mengarah ke pidana. Tetapi sejauh ini belum ada laporan atau pengaduan,\" kata Kapolres, kepada radarcirebon.com.
Sejauh ini, kedua belah pihak juga tidak melaporkan adanya korban akibat kerusuhan yang terjadi tadi siang.
Pantauan radarcirebon.com, Keraton Kasepuhan dilakukan sterilisasi, pasca konflik yang terjadi, Rabu (25/8/2021). Aparat polisi dan TNI tengah melakukan penjagaan.
Dilaporkan kini situasi telah kembali kondusif. Wartawan radarcirebon.com di lokasi kejadian, saat ini melihat sejumlah aparat TNI dan Polri berjaga-jaga.
Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi dari kedua belah pihak. (rdh)
Baca juga:
- Keributan di Keraton Kasepuhan, Santana Kesultanan Cirebon Sebut Rahardjo Djali Penyebabnya
- Istri Muda Sering Teror Korban Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang