Logo Hari Santri 2021, Tema: Santri Siaga Jiwa Raga

Kamis 21-10-2021,15:15 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

JAKARTA - Indonesia Kembali Memperingati Hari Santri Nasional Pada Esok Hari Jumat, 22 Oktober 2021. Pemerintah juga sudah meluncurkan logo untuk peringatan tersebut.

Hari Santri Nasional 2021 memang mempunyai sejarah panjang terhadap penetapannya. Karena beberapa periode sebelumnya,  sebelum Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak ada hari santri.

Namun kemudian di era Presiden Jokowi akhirnya dikeluarkan penetapan keputusan Presiden Nomor 22 tahun 2015 yang ditandatangani di Masjid Istiqlal Jakarta, Hari Santri Nasional diperingati setiap tanggal 22 Oktober.

Hari Santri Nasional yang diperingati setiap tanggal 22 Oktober tentunya memiliki sejarah sendiri, yaitu Revolusi Jihad Nahdlatul Ulama yang dipimpin oleh Hadratusyekh KH Hasyim Asy’ari pada tanggal 22 Oktober 1945.

Tema “Santri Siaga Jiwa Raga” ini dirilis oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas di Auditorium HM Rasjidi, Kantor Kementerian Agama Jakarta, Selasa, 21 September 2021.

Dikutip dari laman resmi kemenag, arti tema tersebut adalah sebagai bentuk pernyataan sikap santri Indonesia agar selalu siap siaga menyerahkan jiwa dan raga untuk membela tanah air, mempertahankan persatuan Indonesia, dan mewujudkan perdamaian dunia.

Tema ”Siaga Jiwa Raga”  juga merupakan komitmen seumur hidup santri untuk membela tanah air yang lahir dari sifat santun, rendah hati, pengalaman, dan tempaan santri selama di pesantren.

2

Berita berlanjut di halaman berikutnya...

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait