CIREBON - Pemilihan Kuwu serentak di Kabupaten Cirebon yang digelar (21/11/2021) mendatang, nampaknya sangat menarik. Pasalnya, berbagai kalangan mendaftarkan diri maju dalam perhelatan pemilihan kuwu tersebut.
Salah satunya calon Kuwu Termuda Desa Sindangmekar Kecamatan Dukupuntang, Muhamamad Nuh Triadiningrat. Calon kuwu dengan nomor urut 3 ini syarat potensi dan siap mengabdikan diri untuk kebaikan desa kelahirannya.
Sadar bahwa anak muda harus mulai aktif dan berkiprah didesanya, membangun segala potensi dan berkontribusi nyata lewat karya.
Sekretaris PC IPPNU Kabupaten Cirebon, Alfa Alif NSF menyatakan dukungannya untuk generasi muda memimpin, dia mengatakan bahwa sejarah Indonesia adalah sejarah anak muda.
Setiap peristiwa signifikan terhadap negara ini adalah bentukan anak muda. Tak terkecuali yang ada di Desa Sindangmekar.
\"Karena hari ini kita butuh generasi yang tumbuh diera disrupsi dan reformasi. Generasi yang tahu caranya menggunakan kebebasan untuk berinisiatif, bergerak, atau mengutarakan pendapat. Pemimpin muda akan membuktikan bahwa anak muda bukan barisan pasih, bukan generasi yang hanya menyimak dengan naif. Itu ada dalam diri Mas Adi,\" ujarnya.
Karena anak muda, lanjut dia, pandai memanfaatkan teknologi.
\"Hari ini adalah era yang menguasai dunia adalah yang menguasai teknologi, eranya mereka yang selalu berusaha menyeimbangkan kehidupan di dunia nyata dan media sosial. Karena cuma anak muda yang sadar, bahwa beda itu biasa. Menghakimi perbedaan itu ciri-ciri orang yang sudah kadaluwarsa,\" lanjutnya.
Berbagai riset menyebutkan, beber dia, bahwa salah satu ciri generasi ini adalah komitmen untuk menghargai perbedaan.
\"Bahkan mereka cenderung berlomba-lomba untuk beda serta unik - kreatif dan ide-ide besar sering kali lahir dari sini,\" paparnya.
Karena zaman selalu bergerak, kata dia, dan anak muda adalah rodanya. Diprediksi Indonesia akan mengalami bonus demografi dari tahun 2030-2040 itu artinya jumlah penduduk usia produktif akan lebih banyak dibandingkan nonproduktif. Dan, Sindangmekar pun akan begitu.
\"Kita tengah menjemput era, dimana anak muda hari ini yang akan memimpin dan dipimpin adalah anak muda sendiri yang tahu Indonesia seperti apa yang akan diciptakan untuk dihuni dan diperjuangkan. Kita yang menentukan sendiri,\" ungkapnya.
Lembaran lembaran putih di sejarah menanti untuk ditulis kembali peran dan gerak anak muda selanjutnya. Karena Sindangmekar butuh anak muda, dan semua dimulai dari hari ini.
\"Maka, sudah saatnya yang muda, yang cermat, yang cepat, yang tepat, yang erat, yang kuat berahlak mulia membangun Sindangmekar, biarkan yang muda merajut karya. Mas Adi, Calon Kuwu ku,\" tutupnya. (jun)
Baca juga:
- Calon Kuwu No 3 Desa Pegagan Palimanan Tawarkan Pemberdayaan Wanita Melalui UMKM
- Tawuran Pilwu di Desa Bungko, Warga Saling Lempar Batu