Sebelum Muktamar Lampung, Digelar Lelang Blangkon Milik Gus Miftah Terjual Rp900 Juta

Jumat 24-12-2021,14:00 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

JAKARTA - KH Yahya Cholil Staquf ditetapkan sebagai Ketua Umum PBNU hasil Muktamar Lampung. Namun sebelum acara pemilihan, digelar Konser Amal Koin Muktamar ke-34 yang di dalamnya ada lelang blangkon milik Gus Miftah.

Konser Amal Koin Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama “Road to Lampung” digelar secara live streaming di Balai Sarbini, Jakarta, Senin (13/12/2021) lalu.

Baca Juga!

Ketua Umum PBNU Hasil Muktamar Lampung, KH Yahya Cholil Staquf, Sah!

Konser tersebut bertujuan untuk penggalangan donasi dan partisipasi warga nahdliyin dalam mendukung terselenggaranya Muktamar NU secara mandiri, berwibawa dan bermartabat.

Di Konser Amal Koin Muktamar itu dihadirkan Habib Luthfi feat Seroja, komposer Addie MS, hingga Band Padi Reborn dan Gus Miftah dalam satu panggung.

Gus Miftah yang mengisi acara, langsung melakukan lelang terbatas blangkon miliknya yang memiliki banyak kenangan.

Baca Juga!

Gantikan Kyai Said Jadi Ketum PBNU, Ini Profil Gus Yahya

\"Blangkon ini sudah menemani saya umrah, ke Aljazair, Korea Selatan, Hongkong hingga Amerika,\" ujar Gus Miftah di sela acara lelangnya.

Proses lelang tersebut diikuti dua sahabat Gus Miftah yang menetap di Dubai, Wahyu Kenzo dan Bayu Walker.

Proses lelang blangkon Gus Miftah dilakukan secara live, dibuka di harga Rp500 juta.

Tags :
Kategori :

Terkait