Lagi, Ganjar Pranowo Menang Survey Elektabilitas

Selasa 28-12-2021,08:00 WIB
Reporter : Junaedi
Editor : Junaedi

JAKARTA – Hasil survey calon presiden Republik Indonesia tahun 2024 kembali mencuat. Kali ini giliran Politika Research & Consulting (PRC) berkolaborasi dengan Parameter Politik Indonesia (PPI).

Hasilnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo unggul dibanding calon lainnya.

“Ganjar Pranowo menempati peringkat pertama di luar rentang margin of error survei,” ujar Direktur Eksekutif PRC Rio Prayogo di Jakarta, Senin (27/12/2021).

Ganjar menempati elektabilitas tertinggi dengan 17,2 persen saat dihadapkan pada pertanyaan terbuka terkait siapa yang layak jadi capres 2024 mendatang.

Selanjutnya ada nama Prabowo Subianto 16,4 persen dan Anies Baswedan 9,1 persen.

Pertanyaan kemudian dikerucutkan secara tertutup terhadap pilihan 32 nama yang diproyeksikan menjadi capres.

Nama Ganjar masih menempati elektabilitas tertinggi sebanyak 23,1 persen. Disusul Prabowo 21,6 persen, dan Anies 11,4 persen.

“Jarak elektabilitas Ganjar semakin tinggi terhadap Prabowo pada saat pilihan dikerucutkan menjadi 15 nama capres. Elektabilitas Ganjar sebanyak 25 persen. Lalu Prabowo 22,9 persen dan Anies 12,4 persen,” terangnya.

Rio menyebut survei nasional itu dilakukan untuk menggambarkan kondisi politik nasional menyambut tahun baru 2022 mendatang. PRC dan PPI melihat pada 2022 merupakan tahun yang penting.

“Karena tahun tersebut akan menjadi tonggak persiapan partai politik untuk memanaskan mesin politiknya. Ini akan menjadi momen yang sangat menarik,” paparnya.

Survei ini dilakukan pada rentang waktu 12 November – 4 Desember 2021 dengan metode multi stage random sampling. Sebanyak 1.600 responden diwawancara dari 34 provinsi seluruh Indonesia.

Para responden diwawancara dengan tatap muka dengan tingkat kepercayaan survei 95 persen serta margin of error 2,5 persen. (rh/fin)

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait