Beredar Video Atap Teras Transmart Jebol karena Hujan Badai, Sejumlah Pohon Tumbang di Kota Cirebon

Minggu 23-01-2022,17:55 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON - Atap teras Transmart Jl Cipto Mangunkusumo Kota Cirebon rusak, karena hujan badai. Sejumlah pohon juga dilaporkan tumbang.

Atap bagian teras Transmart nampak jebol karena terjangan angin kencang. Logo beberapa tenant seperti KFC juga jatuh.

Di tempat lain, lapak PKL di Jl Pekiringan porak poranda karena diterjang angin kencang dan hujan deras.

Di Jl Cipto Mangunkusumo arah Jl Pemuda sebuah pohon tumbang. Di lokasi lain dilaporkan pohon tumbang terjadi di Jl KS Tubun dan Jl Angkasa.

Informasi yang diterima radarcirebon.com, pohon tumbang saat ini menutupi akses Jalan Katiasa, Kecamatan Harjamukti.

Sementara di Jl Cipto Mangunkusumo, seorang ojek online (ojol) mengalami luka patah tulang karena tertimpa pohon.

Identitas ojol tersebut bernama Samidi, warga Desa Srengseng, Kecamatan Krangkeng, Kabupaten Indramayu. Korban kini telah dievakuasi ambulans untuk mendapatkan penanganan medis.

2

Pengendara sepeda motor yang tertimpa pohon tumbang tersebut mengalami patah tulang bagian tangan.

Pantauan radarcirebon.com, pohon tumbang terjadi saat hujan deras dan angin kencang melanda Kota Cirebon.

Saat kejadian, arus lalu lintas cukup tersendat karena banyaknya genangan di jalan. Naas, saat pohon ambruk, pengendara tersebut tepat berada di bawahnya.  (rdh)

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait