Bocah yang Diculik Ditemukan di Cirebon

Senin 21-10-2013,10:59 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

CIREBON – Afnan binti Luqman (6) bocah yang diduga diculik pembantu rumahnya, Rahmawati, di Kavling Kodau, Pondok Gede, Bekasi akhirnya ditemukan oleh warga Desa Karangwareng di pinggir Jl Karangwareng, Cirebon. Afnan sempat dinyatakan hilang setelah tidak ada di dalam rumahnya Minggu kemarin. Salah seorang relawan Sahabat Mahfudz Siddiq (SMS) Mukhlis kepada Radar mengatakan, anak yang diduga hilang karena diculik oleh pembantu barunya itu, kini tengah ditemukan. “Ya benar anak itu kini sudah ditemukan pertama kali oleh Kang Anto sekitar pukul 5 sore. Anak ditemukan di pinggir jalan seorang diri tidak ada siapa-siapa, kaya kebingungan dan menangis. Karena Kang Anto tidak tega, akhirnya dibawa menuju rumah Kang Oom,” ujar Mukhlis. Mukhlis pun menceritakan kronologis penemuan anak tersebut. Dia bersama  anggota SMS yang lain dapat kabar anak yang diculik oleh pembantu dari Pabedilan Kidul, Cirebon. Kemudian, dia bersama tim SMS berusaha mencari tempat tinggal pembantu tersebut. Setelah dicari-cari, di Pabedilan Kidul tidak ada nama pembantu tersebut. Ada juga, tapi orangnya bukan pembantu tapi masih ada di rumah. “Terus kita dapat kabar dari Karangwareng dari anggota SMS juga yang di Karangwareng. Terus kita langsung ke situ. Ternyata memang benar. Terus kita beritahu kepada Kuwu dan pihak lainnya, termasuk orang tua anak tersebut,” bebernya. Nah, katanya malam ini juga (Senin dini hari, red) orang tuanya langsung menuju Cirebon. “Sekarang anak itu sudah aman di rumah kang Oom. Sekarang anaknya karena capek sudah terlelap tidur,” ujar Mukhlis. Sementara itu Kapolsek Karangsembung, AKP Sukhemi kepada Radar membenarkan telah ditemukan anak yang hilang dari Bekasi. “ya benar memang telah ditemukan anak oleh saudara Anto warga Desa Karangwareng tadi sore. Bukan diculik namun diduga dilarikan oleh pembantunya. Namun kita masih coba selidki kasus ini,” ujar Sukhemi. (den)

Tags :
Kategori :

Terkait