Wulan Guritno Mesra dengan Sabda Ahessa, Sampai Tersipu Saat Dikecup

Selasa 22-03-2022,16:10 WIB
Reporter : Tatang
Editor : Tatang

Radarcirebon.com, JAKARTA – Wulan Guritno mesra dengan Sabda Ahessa dalam sebuah pesta.

Dalam sebuah video yang diunggah Wulan Guritno di Instagram Story, dirinya dengan Sabda Ahessa bahkan berdansa bersama dengan iringan musik mesra.

Ya, aktris yang cantiknya tergolong awet ini mulai berani memamerkan kedekatan dengan seorang pria setelah bercerai dari Adilla Dimitri.

Mengutip JPNN.com, bintang film Jakarta vs Everybody itu mengunggah potret dirinya dikecup mesra seorang pria yang tidak lain adalah Sabda Ahessa.

Baca juga:

Dan ternyata, Sabda Ahessa merupakan putra dari mendiang Sys NS.

Dalam unggahan tersebut, tampaknya Wulan Guritno sedang memberikan kejutan ulang tahun untuk Sabda Ahessa yang ke-26.

Wulan tidak datang sendirian, tetapi ditemani dengan ibunda Sabda yang membawa kue dengan lilin menyala di atasnya.

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait