Radarcirebon.com, JAKARTA - Aksi Nasional 114 turut menyeret sejumlah nama yang dituding sebagai mentor alias kontributor demo, Senin, 11, April 2022.
Tudingan kepada sejumkah nama terkait Aksi Nasional 114 menyebar lewat pesan berantai WhatsApp sejak tadi malam. Beberapa nama seperti Rizal Ramli, hingga Hamdan Zoelva juga disebut.
Novel Baswedan bahkan tegas membantah dirinya menjadi mentor Aksi Nasional 114.Menurut dia, tuduhan tersebut mengada-ngada.
\"Sehubungan adanya pesan berantai melalui grup WA yang mengatasnamakan \"Timsus BAIS\" yang menyampaikan bahwa saya sebagai mentor/koord aksi terkait isu hukum dan advokasi. Saya nyatakan bahwa isu itu tidak benar dan mengada-ngada,\" tulis Novel.
Baca juga:
- 11 April Novel Baswedan Disiram Air Keras, Sekarang Difitnah Koordinator Demo Mahasiswa
- Saya Bersama Jokowi dan Mahasiswa Bergerak, Mana yang Lebih Banyak Pakai Akun Robot? Ini Analisanya
Novel juga mengunggah tangkapan layar tudingan bahwa dirinya adalah mentro dari demo yang dilaksanakan mahasiswa.
“Target aksi serentak kota besar, Makassar, Solo, Surabaya, Medan, Semarang, Bandung, Bogor dan Palembang jam 13.00 WIB.”
Kemudian tertulis sebagai mentor adalah sejumlah tokoh yang kerap kritis terhadap pemerintah. Misalnya Rizal ramli sebagai mentor atau kontributor aksi di bidang isu ekonomi.
Berita berlanjut di halaman berikutnya...
Baca juga:
- Demo Mahasiswa Hari Ini di Cirebon, Brimob Sudah Meluncur ke Balaikota
- Demo 11 April Dimana, Lokasi Terkini, Pindah dari Istana ke DPR