Perbaikan Jalur Pantura Cirebon Dikebut Jelang Arus Mudik Lebaran

Minggu 17-04-2022,12:30 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

CIREBON - Perbaikan di Jalur Pantura Cirebon masih dilakukan, jelang arus mudik Lebaran 2022. Diharapkan selesai sebelum pemudik memadati jalanan.

Pantauan radarcirebon.com, Minggu (17/4/2022), perbaikan jalur mudik ini dilakukan di ruas Pantura Kanci, Kabupaten Cirebon.

Tampak sejumlah alat berat bekerja memperbaiki lapisan aspal yang rusak. Perbaikan meliputi pengerukan aspal lama dan menggantinya dengan lapisan aspal baru.

Terdapat dua jembatan di pantura Kanci tersebut yang menjadi prioritas perbaikan jalan. Jembatan pertama yang mengarah ke jakarta sepanjang seratus meter telah rampung dikerjakan.

Baca juga:

Sedangkan jembatan kedua yang mengarah ke Jawa Tengah masih dalam proses pengerjaan lapisan aspal baru.

Sebelum diperbaiki, kondisi dua jembatan tersebut mengalami kerusakan yang dapat membahayakan pengguna jalan terutama pengendara sepeda motor karena terdapat banyak lubang dan bergelombang  di sepanjang jembatan.

\"Ada dua titik kita lakukan perbaikan yakni di jembatan Kanci 2B dan 1A. Jembatan Kanci 1A sudah selesai diperbaiki kemarin, sekarang tinggal 2B, rencana hari ini selesai.\"

Berita berlanjut di halaman berikutnya...

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait