Diberitakan sebelumnya, warga yang hilang di Hutan Sumurkondang Cirebon adalah Sutono. Yang bersangkutan sejak Minggu, 31, Juli 2022.
BACA JUGA:Polisi Hentikan Penyelidikan Kasus Temuan Beras Bansos di Depok, Begini Alasannya
BACA JUGA:Aji Firmanto, Seleb TikTok yang Meninggal Kecelakaan, Diduga Minum Miras Sebelum Kendarai Motor
Sutono adalah warga setempat yang kerap mencari telur semut rangrang untuk dijual dan sudah sering keluar masuk hutan seorang diri maupun berkelompok.
Namun, pada perjalanan yang dilakukan hari Minggu, 31, Juli 2022, hingga sore dan malam hari, korban tidak juga kembali, sehingga pencarian.
Pencarian warga yang hilang di hutan Sumurkondang, Kabupaten Cirebon memerlukan upaya ekstra mengingat area yang cukup luas. Bahkan, areal perkebunan dan hutan lebih luas dari permukiman warga.
"Luas pemukiman warga sekitar 200 hektare, luas pertanian, perkebunan itu sekitar 300 hektare, nah hutannya itu ada 600 hektare," kata Heriyanto.