Radarcirebon.com, MAJALENGKA - Gunung Cakrabuana dikenal angker dan mistis dengan beragam kisah terkait dengan mahluk halus. Salah satunya adalah penampakan manusia aneh.
Gunung Cakrabuana dikenal angker dan mistis dikarenakan di area tersebut terdapat banyak makam keramat dan petilasan.
Salah satu yang membuat Gunung Cakrabuana angker adalah kisah mengenai Legok Gadok dan manusia aneh, yang kerap menampakan diri.
Dikisahkan bahwa manusia aneh di Legok Gadok tersebut kerap menampakan diri dengan keluar dari kubangan, untuk menyapa pejalan kaki di malam hari.
BACA JUGA:Jadi Tersangka Kasus Pembunuhan Brigadir J, Inilah Peran Putri Candrawathi
BACA JUGA:Menparekraf: Desa Wisata Sudaji Bali Terapkan Konsep Terbaik Community Based Tourism
Manusia aneh tersebut kerap muncul dari kubangan besar yang ada di daerah Legok Gadok tersebut.
Kemudian ada juga kisah angker mengenai kemunculan harimau lodaya, yang kerap dikaitkan dengan kisah Prabu Siliwangi.
Harimau itu akan muncul jika pejalan kaki atau pengunjung gunung melakukan hal yang tidak sopan atau melanggar aturan. Karena itu, pendakian Gunung Cakrabuana hendaknya dilakukan dengan megikuti tata krama dan kesopanan.
Seperti diketahui, Gunung Cakrabuana dikenal memiliki sejumlah makam keramat, karenanya kesan angker tidak bisa dihindarkan. Keberadaannya terkait dengan sejarah Kerajaan Pajajaran hingga Galuh.
BACA JUGA:Sudah Masuk Indonesia, Inilah Cara Penularan Cacar Monyet
BACA JUGA:Tulus Asih Grup Manjakan Konsumen dengan Membagikan 1 Unit Rumah
Gunung Cakrabuana yang berada di 5 wilayah yakni, Majalengka, Ciamis, Sumedang, Garut dan Tasikmalaya, juga memiliki beberapa situs makam keramat.
Selain sebaran makam keramat tersebut, di Gunung Cakrabuana juga terdapat tapal batas yang diduga antara Kerajaan Pajajaran dan Galuh.
Tapal batas tersebut berupa tumpukan batu, yang kini memang sudah tidak lagi tersusun dengan rapi. Namun, hal tersebut menjadi bukti penting keberadaan Kerajaan Pajajaran dan Galuh.