Radarcirebon.com, CIREBON - Volt Anonym yang menuduh Muhammad Said Fikri seorang pemuda Cirebon sebagai Bjorka, siap dilaporkan ke Polres Cirebon Kota.
Dia mengungkapkan, tidak takut bila nantinya Muhammad Said Fikri melaporkan Volt Anonym ke Polres Cirebon Kota, karena memiliki bukti kuat terkait penyebaran data penduduk.
Selain itu, Volt Anonym menunggu dilaporkan oleh Muhammad Said Fikriansyah ke Polres Cirebon Kota atas tuduhan penemaran nama baik.
"Ini belum berakhir," tulis keterangan Volt Anonym dalam pernyataan terbaru, yang dikutip radarcirebon.com, Jumat, 16, September 2022.
BACA JUGA:Diwawancara di Singapura, Anies Baswedan Mengaku Siap Mencalonkan Presiden, Asal...
BACA JUGA:Masih Dibekap Cedera, Paul Pogba Terancam Tak Masuk Skuad Prancis di PD Qatar 2022
Tidak hanya menyinggung terkait laporan di Polres Cirebon Kota, Volt Anonym juga menyerang balik Bjorka yang menurutnya telah melakukan bisnis jual beli data di Indonesia.
Bahkan, dia menuding Bjorka membeli data menggunakan bitcoin di Deep Web. Bukan melakukan peratasan. Kemudian menjual kembali data itu, demi mengambil keuntungan.
"Saya masih tetap dan menetapkan Muhammad Said Fikrianyah ikut andil dalam penyebaran data penduduk dan data tersebut juga sama yang telah diambil oleh Bjorka," kata Volt Anonym.
Dia juga mengirim peringatan kepada Bjorka. Bahwa apa yang dilakukannya baru awal. "Dan untuk Bjorka ini hanya awal. Negara saya bukan ajang bisnis Anda," tegas dia.
BACA JUGA:Bjorka Muncul Lagi, Sebarkan Informasi jika Menkominfo Bakal Diganti
BACA JUGA:Eko Kuntadhi ke Ponpes Lirboyo, Minta Maaf kepada Ning Imaz, Permohonan Maaf Diterima
"Jika saya dilaporkan atas pencemaran nama baik atas Muhammad said fikri akan saya tunggu. Saya masih di negara ini dan saya mempunyai cukup bukti kuat," katanya.
Kembali, dia mengirimkan peringatan kepada Bjorka. Bahwa masyarakat Indonesia masih kurang belajar sehingga mereka menyebut sebagai pahlawan rakyat kecil. Padahal, seorang pahlawan tidak akan menjual apa yang dia bela.
"Hanya orang bodoh saja menyerahkan identitas diri sendiri untuk diperjualbelikan atas nama bisnis dan tetap memanggil anda pahlawan," tegasnya.